Debat Ketiga Capres Angkat Tema Pertahanan dan Keamanan, Pakar: Prabowo Belum Tentu Menguasai
jpnn.com, JAKARTA - Debat ketiga calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan mengangkat tema tentang pertahanan dan keamanan.
Namun, Pakar politik Universitas Andalas Padang Asrinaldi menilai panggung debat ketiga tersebut belum tentu sepenuhnya dikuasai Prabowo meskipun temanya berkaitan dengan pertahanan dan keamanan.
"Apakah debat ini akan mengangkat daya ungkit kepada Prabowo, tergantung pada cara dia menjelaskan. Bagaimana pun saya meyakini retorika seorang presiden, gagasan dia terkait dengan kebijakan pertahanan itu juga menggambarkan tentang penguasaan dia," kata Asrinaldi saat dihubungi dari Jakarta, Minggu.
Asrinaldi mengakui bahwa tema pertahanan dan keamanan merupakan bidang yang erat kaitannya dengan sosok Prabowo Subianto yang berlatar belakang militer serta menjabat sebagai menteri pertahanan saat ini.
Akan tetapi, persoalan pertahanan dan keamanan, menurut dia, terus mengalami perkembangan, tidak hanya mengenai persoalan alat utama sistem persenjataan (alutsista), tetapi juga sistem pertahanan yang berkaitan dengan teknologi.
"Jadi, tidak hanya bicara tentang sistem pertahanan yang konvensional. Saya yakin dan percaya tentu pasangan calon yang lain, 01 dan 03, juga akan mempelajari dengan baik, termasuk tema debat terkait ini," kata dia.
Selain itu, pembawaan dan gaya Prabowo saat berada di panggung debat juga memiliki pengaruh yang besar pada daya ungkit elektabilitasnya setelah debat.
Menurut dia, retorika seorang calon presiden saat menyampaikan gagasan terkait dengan kebijakan pertahanan di hadapan publik menjadi gambaran tentang penguasaannya terhadap persoalan.
Debat ketiga Capres dan Cawapres yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan mengangkat tema tentang pertahanan dan keamanan.
- Setuju Ambang Batas Parlemen 4 Persen Dihapus, Eddy Soeparno: Bentuk Keadilan Demokrasi
- Rommy Minta Pengurus Partai Tobat, Wasekjen PPP Bereaksi Begini
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi
- Mardiono: Kader PPP Menyalahkan Kekurangan Logistik Pas Kalah Pemilu 2024
- Gugatan Ditolak PTUN, Ketua Tim Hukum PDIP Menggaungkan Prabowo Yes, Gibran No
- PDIP Menerima Putusan PTUN, tetapi Persoalkan Hakim yang Membuatnya