Debt Collector Motor Tewas Dihakimi Massa

Debt Collector Motor Tewas Dihakimi Massa
Debt Collector Motor Tewas Dihakimi Massa
Seakan dikomando mereka langsung melakukan pemukulan terhadap Undung dan rekan-rekannya. Empat Debt Collector ini lari tungganglanggang menyelamatkan diri. Naas bagi Undung, dia tidak bisa menyelamatkan diri. Dia dikeroyok banyak orang dan menderita luka cukup parah.  Korban kemudian dilarikan ke RSU Margono.  Luka yang demikian parah, membuat, nyawanya tidak tertolong lagi.

Kejadian ini kemudian dilaporkan kepada kepolisian. Sejumlah rekan korban sudah diperiksa polisi sebagai saksi. Diantaranya yakni Ugi Purwoko yang selain saksi kejadian juga merupakan tetangga korban. "Yang ngeroyok banyak. Kami tidak menduga akan demikian kejadiannya," ujarnya.

Polisi langsung menindaklanjuti kejadian ini dengan mengamankan seorang tersangka yakni Skm yang merupakan warga jetis.  Selain itu polisi juga sudah memeriksa saksi dalam kejadian. "Sekarang sudah ada enam orang lagi yang diduga ikut dalam pengeroyokan itu. Mereka dalam perjalanan ke Cilacap untuk menyerahkan diri. Kami menunggu itikat baik mereka," ujar Kapolres Cilacap AKBP Rudi Darmoko didampingi Kasat Reskrim AKP Edhi Purwanto kemarin.

Dia menjelasan kasus ini terus ditindaklanjuti dengan pemeriksan para saksi. Jumlah tersangka kemungkinan berkembang mengingat banyak yang terlibat dalam pengeroyokan tersebut. Jika sudah selesai, akan dilimpahkan ke kejaksaan negeri Cilacap. (amu)

CILACAP-  Tragis benar nasib Undung Kistiono, warga jalan pahlawan GG III Rt 04 Rw 1 Kelurahan Pasir Muncang Kecamatan Purwokerto Barat Banyumas


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News