Deddy Mizwar Melejit, Kang Emil Terbawah
Deddy juga unggul dalam tingkat akseptabilitas yakni 89,4 persen. Berikutnya Dedi 74,2 persen, Dede Yusuf 73,7 persen, Agung 71,6 persen, Iwa 69,7 persen, Rieke 68,5 persen, Netty 66,4 persen, Ridwan Kamil 55,4 persen, dan Dessy 54,3 persen.
Tri menambahkan, saat disodorkan pertanyaaan siapa yang akan dipilih jika pilgub digelar hari ini, hasilnya 36,4 responden memilih Deddy.
Posisi berikutnya Dedi 11,7 persen, Rieke 7,3 persen, Dese 6,4 persen, Iwa 5,1 persen, Agung 4,6 persen, Ridwan 4,2 persen, Netty 3,2 persen dan Dessy 2,6 persen.
"Sementara, yang memilih tokoh lain yang tidak diuji dalam survei ini sebanyak 4,2 persen, dan tidak menjawab 14,3 persen," ujarnya.
Ketika responden disodorkan kuisioner berisi pertanyaan siapa yang akan dipilih sebagai gubernur jika pilgub digelar hari ini, 40,8 persen responden memilih Deddy. Kemudian Dedi 12,6 persen, Dede 6,4 persen, Netty 5,4 persen, Iwa 5,3 persen, Rieke 4,3 persen, Agung 4,2 persen, Ridwan 4,1 persen dan Dessy 2,7 persen. “Yang tidak memilih 10,6 persen, sementara yang memilih tokoh selain yang diuji dalam survei sebanyak 3,6 persen," tuntasnya. (boy/jpnn)
Jika Pilgub Jabar digelar hari ini, 40,8 persen responden memilih Deddy Mizwar.
Redaktur & Reporter : Boy
- Ronal Surapradja Ungkap Rahasia Sukses Jalani Debat Perdana Pilgub Jabar
- Debat Publik Pilgub Jabar: 4 Paslon Tiba di Graha Sanusi Unpad
- Rustini Muhaimin Minta HMT Jabar Bersatu Memenangkan Acep-Gita di Pilgub Jabar
- Bro Marshal Pimpin Langkah PSI Cirebon Dukung Pasangan Nomor 4
- Persiapan Cagub Ahmad Syaikhu Menjelang Debat Perdana Pilgub Jabar
- PKS Gelar Ngobrol Santai Seputar Budaya Bersama Para Seniman