Deddy Sitorus Komentari Gugatan SK Kepengurusan PDIP, Begini Kalimatnya

Deddy Sitorus Komentari Gugatan SK Kepengurusan PDIP, Begini Kalimatnya
Deddy Sitorus. Foto: Ist

Toh, Deddy merasa aneh dengan beberapa pengacara empat kader penggugat yang dikabarkan terafiliasi dengan satu partai tertentu.

"Jadi, menurut saya, aroma politiknya sangat terasa," lanjut eks aktivis Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) itu.

Deddy mengatakan proses perpanjangan kepengurusan DPP PDI Perjuangan sudah dikaji mendalam terhadap aturan dan konstitusi partai.

"Perpanjangan kepengurusan juga sudah melalui proses pembahasan dan pengkajian hukum di Kemenkumham," ujar dia. (ast/jpnn)

 

Ketua DPP PDI Perjuangan Deddy Yevri Sitorus mengkritik keras gugatan yang diajukan empat kader internal ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).


Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News