Dede 'Manusia Pohon' Keluar RS
Selasa, 26 Agustus 2008 – 10:29 WIB
BANDUNG - Masih ingat dengan Dede (37) “Si Manusia Pohon”? Setelah menjalani proses operasi pengangkatan kutil sebanyak tujuh kali, akhirnya Dede bisa pulang dan berkumpul dengan keluarganya di Kampung Bunder RT 01/06 Desa Tanjung Jaya Kecamatan Cihampelas Kabupaten Bandung Barat. Dede diperbolehkan pulang setelah tim dokter Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) menyatakan kesehatan Dede pada bagian dalam maupun luar tubuhnya berangsur pulih dan membaik. Selain itu, 90 % kutil yang berada di tubuh Dede berhasil diangkat. Selama menjalani pengobatan kutilnya di RSHS, tim dokter Dede harus menempuh sembilan kali tahapan. Untuk tahapan pertama dilakukan biopsi pada tanggal 27 Desember 2007. Saat itu, operasi pertama dan kedua pada tanggal 3 Januari 2008 hanya pada bagian lengannya saja. Selain kutil yang melekat pada tubuh Dede tinggal 10 % lagi, pada tubuh Dede bagian lainnya sudah membaik. Infeksi paru-paru pada tubuhnya, dinyatakan sembuh oleh tim dokter setelah dilakukan terapi selama 6 bulan. Adapun beberapa pengobatan yang telah dilewatinya yaitu pemberian Acetretin selama tiba bulan, namun menurut tim dokter tidak menunjukan hasil seperti yang diharapkan.
Dari tujuh kali pengangkatan kutil yang melekat pada tubuhnya, tim dokter berhasil mengangkat kutil Dede sebanyak enam kilogram.Namun begitu, meskipun Dede bisa dirawat di rumah, dia tetap harus melakukan pemeriksaan kesehatannya secara intensif.
Baca Juga:
Sementara pada operasi ketiga tanggal 24 Januari 2008 dilakukan pengangkatan kutil Dede pada bagian kepala. Setelah itu, pada saat operasi keempat yang berlangsung 28 Februari 2008 dilakukan pengangkatan pada semua kutil Dede. Selanjutnya, pada operasi yang kelima pada 17 Meret 2008, tim dokter RSHS memasangi tisu expander pada tubuh Dede bagian punggung.
Setelah itu, saat melakukan operasi yang ke enam pada 20 Mei 2008, tim melakukan operasi pengangkatan kulit yang telah ditanam pada punggung Dede dan setelanjutnya dipasang kembali tisu expander dan selajutnya dipanen untuk operasi yang ketujuh pada 2 Juni 2008.
Baca Juga:
Spesialis bedah dan kulit Dr Rahmat Dinata mengatakan, kini kondisi Dede boleh dikatakan sudah membaik. “Memang kalau untuk sembuh total, saya rasa tidak bisa. Meskipun sudah pulang, satu minggu kedepan Dede harus di lakukan evaluasi lagi,” katanya.
BANDUNG - Masih ingat dengan Dede (37) “Si Manusia Pohon”? Setelah menjalani proses operasi pengangkatan kutil sebanyak tujuh kali, akhirnya
BERITA TERKAIT
- PT Pertamina Trans Kontinental Sediakan Sarana Air Bersih di Maumere
- Budi Said Divonis 15 Tahun Penjara, Dirut ANTAM Berkomentar Begini
- Kajati Sebut Tindakan Kajari Kediri Melepas Tembakan ke Udara Sudah Tepat
- Wamendagri Bima Arya Ingatkan Pemda Pentingnya Pendataan Irigasi
- Akademisi Universitas Bung Karno Nilai Penetapan Tersangka Hasto Murni Proses Hukum
- Diperiksa 5 Jam Lebih, Heri Gunawan Mengaku Dicecar soal Keterlibatan Komisi XI di CSR BI