Dedy 'Miing' Gumelar Kangen Ngelawak

jpnn.com - SELAMA menjadi anggota DPR dari PDI Perjuangan, pria yang akrab disapa Miing ini, mengaku sudah berhenti dari karirnya menjadi komedian. Tapi hasratnya untuk ngelawak ternyata tak pernah padam sedikitpun.
”Kalau ditanya kangen ngelawak apa nggak, jawabanya 100 persen kangen banget. Karena ngelawak itu kan naluri dan bawaan kita, jadi hasrat buat terus ngelawak tetap ada,” ujar Miing usai menjadi pembicara dalam diskusi "Menggagas RUU Kebudayaan” di Gedung DPR, Senayan, Senin (28/10).
Miing yang terkenal lewat grupnya Bagito itu, juga mengaku senang dengan makin banyaknya komedian yang lahir saat ini. Tapi dirinya juga mengaku prihatin dengan gaya lawakan yang sekarang ada.
"Saya pikir ini zaman sudah maju, masa masih aja ada ngelawak pake tepung, maen banci-bancian, pentung-pentungan. Kan bisa bikin lawakan yang cerdas,” paparnya. (dms)
SELAMA menjadi anggota DPR dari PDI Perjuangan, pria yang akrab disapa Miing ini, mengaku sudah berhenti dari karirnya menjadi komedian. Tapi hasratnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sebanyak 601.412 Peserta UTBK-SNBT 2025 Bakal Tidak Tertampung
- Pramono Minta Para Pelamar PPSU hingga Damkar Seharusnya Daftar ke Kelurahan
- Pakar Transportasi: Revisi UU Lalu Lintas Solusi Atasi Persoalan ODOL
- Pakar Tegaskan Penunjukan Juru Bicara Presiden Tidak Boleh Melalui Lisan
- Kuasa Hukum: Perkara Jam Mewah Richard Mille Memasuki Tahap Mediasi
- Bea Cukai Sita 12 Ribu Batang Rokok Ilegal Lewat Operasi Bersama di Cilacap