Definisi Negarawan, Politisi dan Birokrat versi JK
Jumat, 08 Januari 2010 – 19:58 WIB
Definisi Negarawan, Politisi dan Birokrat versi JK
JAKARTA - Bukan Jusuf Kalla kalau tidak melontarkan istilah-istilah menarik dalam acara yang dihadiri banyak orang. Saat berbicara pada Seminar Nasional yang digelar Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) di Hotel Sahid, Jumat (8/1), JK membedakan negarawan, politisi, dan birokrat yang ada di negeri ini. Adapun birokrat, kata JK, hanya berpikir satu tahunan saja. "Yaitu bagaimana menghabiskan anggaran tahunan," ujar JK yang lagi-lagi disambut tepuk dan tawa termasuk para tokoh yang hadir seperti Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin, ekonom Kwik Kian Gie dan Ketua Umum Hanura, Wiranto.
Menurut JK, seorang negarawan akan selalu memiliki visi jauh ke depan. "Negawaran itu memikirkan bagaimana 25 tahun ke depan. Jadi visioner," ujar JK mengawali paparannya.
Baca Juga:
Namun untuk politisi, JK menyebutnya hanya berpikir lima tahunan saja. Politisi, sambung JK, hanya memikirkan bagaimana terpilih lagi untuk duduk sebagai pejabat. "Makanya hanya sibuk bagaimana membangun citra," ujar JK yang disambut tepuk tangan para kader dan simpatisan Hanura.
Baca Juga:
JAKARTA - Bukan Jusuf Kalla kalau tidak melontarkan istilah-istilah menarik dalam acara yang dihadiri banyak orang. Saat berbicara pada Seminar Nasional
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?