Deklarasi Damai Pemilu 2024, Pj Gubernur: Sumsel Terkenal dengan Zero Conflict, Harus Dijaga

jpnn.com - PALEMBANG - Penjabat Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni menargetkan daerahnya zero conflict pada pelaksanaan Pemilihan Umum 2024.
Dia mengatakan bahwa untuk mewujudkan pemilu damai, tentu membutuhan kolaborasi dari semua pihak.
“Sumsel sudah terkenal dengan zero conflict dan ini harus dijaga. Mudah-mudahan pada Pemilu 2024 mendatang juga tercipta pemilu aman dan damai,” kata Agus Fatoni di sela-sela menghadiri Deklarasi Pemilu Damai 2024 di Asrama Haji Palembang, Jumat (8/12).
Agus meminta masyarakat tidak menyebar berita bohong alias hoaks, ujaran kebencian, dan fitnah, yang dapat menimbulkan kegaduhan di tengah masyarakat.
Dengan demikian, lanjut Agus, Pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman, damai, sehingga terjadi zero conflict.
“Mulai dari diri kita terlebih dahulu untuk tidak menyebarkan berita bohong, kemudian di lingkungan keluarga, baru di lingkungan kantor kerja dan lingkungan masyarakat," kata Agus.
Diketahui, Deklarasi Damai Pemilu 2024 ini dihadiri oleh KPU Sumsel, Bawaslu Sumsel, semua partai politik di Sumsel, bupati, wali kota di Sumsel, ketua pemenangan pasangan calon, serta seluruh elemen masyarakat, kepala OPD, TNI, Polri, ASN, perwakilan dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh wanita, dan tokoh pemuda. (mcr35/jpnn)
Deklarasi Damai Pemilu 2024, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni mengajak mempertahankan Sumsel yang zero conflict.
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Cuci Hati
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman