Del Bosque Ingin Ukir Sejarah Baru di Brazil

jpnn.com - MADRID - Belum ada satupun negara kawasan Eropa yang sukses menjadi juara ketika Piala Dunia digelar di Amerika Selatan. Kutukan tersebut akan coba dihapus Spanyol yang notabene merupakan juara bertahan.
Pelatih Spanyol, Vicente Del Bosque bertekad membawa anak asuhnya menjadi negara Eropa pertama yang menaklukkan Amerika Latin. Jika ambisi tersebut terwujud, itu adalah rekor kedua yang dibukukan Spanyol.
Sebelumnya, Tim Matador -julukan Spanyol- sudah menorehkan rekor ketika menjadi negara pertama yang menjuarai Piala Dunia di Afrika Selatan pada 2010 lalu. Kini, Spanyol ingin menggenapi rekor tersebut.
“Kami punya kualitas dan pengalaman untuk memenangkan gelar. Saya optimistis Spanyol akan berhasil menciptakan sejarah dengan memenangi Piala Dunia tahun mendatang,” terang Del Bosque di laman resmi FIFA, Sabtu (21/12).
Hanya saja, ambisi Spanyol tak akan bisa diwujudkan dengan mudah. Hasil di Piala Konfederasi lalu bisa menjadi acuan. Ketika itu, Spanyol hanya menjadi runner up ketika ditekuk tuan rumah Brazil tiga gol tanpa balas.
"Iklim di Amerika Selatan cukup merepotkan bagi tim-tim Eropa. Suhu di Brazil benar-benar sangat panas. Hal itu bisa menimbulkan satu atau dua kesulitan," tegas mantan nahkoda Real Madrid tersebut. (jos/jpnn)
MADRID - Belum ada satupun negara kawasan Eropa yang sukses menjadi juara ketika Piala Dunia digelar di Amerika Selatan. Kutukan tersebut akan coba
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda