Del Piero Ingin Dinner dengan Mourinho
Senin, 15 November 2010 – 17:17 WIB

Del Piero Ingin Dinner dengan Mourinho
TURIN - Bermacam gelar dan rekor sudah disabet Alessandro del Piero di Juventus. Mulai dari pemain dengan laga terbanyak, sampai top scorer sepanjang masa. Namun, rekor-rekor itu masih mungkin bertambah, lantaran dia belum memutuskan kapan mengakhiri karir dari lapangan hijau. Penyataan itu tidak berlebihan. Hingga sekarang, dia memang masih menjadi nyawa Bianconeri, sebutan Juventus. Dua pekan lalu, dia mencetak gol kemenangan Nyonya Tua atas AC Milan (30/10). Dalam empat laga terakhir, Del Piero juga membukukan dua gol.
Del Piero kini memimpin daftar pemain dengan jumlah penampilan terbanyak bersama Nyonya Tua, sebutan Juventus. Sejak tampil buat tim senior pada 1993, penyerang yang pekan lalu baru (9/11) merayakan ulang tahun ke-36 itu sudah mengemas 635 laga. Dia juga memuncaki daftar pencetak gol terbanyak, dengan 305 gol. Sebanyak 280 di antaranya dicetak di laga resmi. Tidak ada pemain Juventus yang masih aktif yang bisa mendekati catatan tersebut.
Baca Juga:
"Sejujurnya, saya tidak tahu kapan (pensiun). Secara fisik maupun mental, saya masih sangat fit," jelas Del Piero, dalam wawancara dengan AS. "Bisa jadi, bukan saya yang menentukan gantung sepatu. Tapi situasi dan keadaan yang harus memaksa saya," lanjutnya.
Baca Juga:
TURIN - Bermacam gelar dan rekor sudah disabet Alessandro del Piero di Juventus. Mulai dari pemain dengan laga terbanyak, sampai top scorer sepanjang
BERITA TERKAIT
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan