Delapan Duta Besar Baru Sowan ke Istana Merdeka
Selasa, 31 Mei 2016 – 19:14 WIB

Para dubes negara tetangga saat ramah tamah dengan Presiden Joko Widodo. Foto: Biro Pers Istana
jpnn.com - JAKARTA--Sebanyak delapan orang Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) untuk Republik Indonesia (RI) ke Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (31/5). Mereka datang untuk menyerahkan Surat-surat Kepercayaan kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
Usai prosesi penyerahan, para dubes langsung hadiri ramah tamah bersama Presiden Jokowi yang didampingi oleh Mensesneg Pratikno, Seskab Pramono Anung, dan Menlu Retno Marsudi. (flo/jpnn)
Kedelapan Dubes LBBP tersebut adalah:
Baca Juga:
- Slobodan Marinkovic, Dubes LBBP Republik Serbia;
- Arega Hailu Teffera, Dubes LBBP Republik Demokratik Federal Ethiopia;
- Aung Htoo, Dubes LBBP Republik Uni Myanmar;
- Roya Rahmani, Dubes LBBP Republik Islam Afghanistan;
- Alberto Xavier Pereira Carlos, Dubes LBBP Republik Demokratik Timor Leste;
- Benjamin Clement Eghan, Dubes LBBP Republik Ghana berkedudukan di Kuala Lumpur, Malaysia;
- Lapologang C. Lekoa, Dubes LBBP Republik Bostwana berkedudukan di Canberra, Australia; dan
- Egidijus Meilunas, Dubes LBBP Republik Lithuania berkedudukan di Tokyo.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'aruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya