Delapan Hari Tinggal di Bus
Kotak Rayakan Ultah Ke-8
Kamis, 20 September 2012 – 08:08 WIB
(kiri ke kanan) Chua, Cello dan Tantri para personel band Kotak saat konferensi pers di Senayan City mengenai rencana konser di 8 kota dalam rangka memperingati 8 tahun Kotak berkarya, kemarin (19/8). FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos
JAKARTA – Bagi sebuah band, merayakan hari jadi dengan konser tentu biasa. Tapi, yang akan dilakukan Kotak ini cukup berbeda. Band yang pada 27 September nanti genap berusia delapan tahun tersebut menggeber tur di delapan kota di Indonesia. Istimewanya, selama delapan hari menjalani tur, mereka tidak akan singgah di hotel sama sekali.
Tantri, Chua, dan Cella bakal melakukan perjalanan darat dengan bus. Nanti, segala aktivitas di luar konser juga dilakukan dalam bus. Tidur, mandi, maupun latihan. Mereka memulai perjalanan kemarin (19/9) dan dijadwalkan tiba di Surabaya hari ini. Kotak bakal manggung di lapangan Basuki Rahmat.
”Ulang tahun kedelapan, tur delapan kota, delapan hari, dan delapan lagu. Serunya lagi, delapan hari itu kami nggak nginep di hotel. Nginepnya ya di bis,” cerita Tantri, vokalis, dalam jumpa pers sebelum berangkat di Nutz Culture, Senayan City, Jakarta. ”Kelar tur, naik bis lagi ke kota berikutnya,” lanjut dia.
Kelar perform di Surabaya, mereka menuju Malang. Lalu, berturut-turut ke Semarang, Solo, Jogjakarta, Ciamis, Depok, dan berakhir di Jakarta pada 27 September, tepat di hari jadi Kotak. ”Seneng banget deh. Ketika dihubungi manajemen akan dibuatkan acara spesial untuk ulang tahun Kotak, excited banget. Wow-lah pokoknya,” tegas Chua.
JAKARTA – Bagi sebuah band, merayakan hari jadi dengan konser tentu biasa. Tapi, yang akan dilakukan Kotak ini cukup berbeda. Band yang pada
BERITA TERKAIT
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah