Delapan Lembaga Siap Didik Polwan Baru

jpnn.com - JAKARTA - Tahun ini, Mabes Polri akan menerima 7 ribu polisi wanita. Wakapolri Komjen Badrodin Haiti mengatakan, pemerintah telah menyetujui anggaran untuk delapan lembaga pendidikan yang akan mendidik para Polwan baru itu nantinya.
"Ada delapan lembaga pendidikan yang akan mendidik Polwan ini sudah disetujui anggarannya untuk bisa diperbaiki," kata Badrodin di Mabes Polri, Jumat (28/3).
Ia mengatakan, pada 2 April 2014 nanti, tenaga pendidik akan diberikan pelatihan untuk mempersiapkan Polwan baru. "Lokasinya antara lain di SPN Polwan, Lido, Cisarua, Purwokerto, Mojokerto, Pusdikasum, Pusdik Bimas, dan Singaraja," sebut Badrodin.
Seperti diketahui, penerimaan Polwan akan dilakukan setelah Ujian Nasional, pertengahan tahun ini. Peningkatan penerimaan Polwan memang terjadi secara signifikan tahun ini. Sebelumnya pertahun hanya sekitar 500 saja. Namun, tahun ini menjadi 7 ribu Polwan.
Menurut Badrodin beberapa waktu lalu, sebenarnya anggaran tahun ini adalah untuk menerima 20 ribu Anggota Polri, termasuk 500 Polwan.(boy/jpnn)
JAKARTA - Tahun ini, Mabes Polri akan menerima 7 ribu polisi wanita. Wakapolri Komjen Badrodin Haiti mengatakan, pemerintah telah menyetujui anggaran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Penyebab Kartu Ujian Tak Bisa Dicetak Terungkap, Kasus Ini Jadi Pelajaran bagi PPPK, tetapi Jangan Panik
- Jaksa Gadungan yang Menipu Pengusaha di Sibolga Dituntut 3 Tahun Penjara
- KKP Gerak Cepat Tangani Paus Terdampar di NTT
- Prediksi Cuaca BMKG, Jakarta Diguyur Hujan Rabu Siang dan Sore
- Pejabat BKN: Sangat Mudah jika Ingin Memberhentikan PPPK
- Hari Kedua Tes PPPK Tahap 2, Jangan Sepelekan Peringatan Profesor Hukum