Delapan Pedayung Jambi Masih Bertahan di Pelatnas

Delapan Pedayung Jambi Masih Bertahan di Pelatnas
Delapan Pedayung Jambi Masih Bertahan di Pelatnas

jpnn.com - JAMBI - Cabor dayung paling berpeluang untuk meraih medali di PON XIX Jawa Barat. Sebab paling banyak atletnya yang mengikuti pemusatan latihan nasional (pelatnas) Prima. Bahkan semuanya masuk timnas yang dipersiapkan untuk SEA Games 2017 dan Asian Games 2018 

“Totalnya ada delapan pedayung. Setelah mengikuti berbagai tahapan seleksi, sampai sekarang kedelapannya masih bergabung di Pelatnas Prima. Mereka memang dipersiapkan untuk SEA Games 2017 dan Asian Games 2018,” kata Sekum Podsi Jambi, Roynadi, seperti dikutip dari Jambi Independent (Jawa Pos Group).

Roynadi menambahkan masih bertahannya kedelapan pedayungnya tersebut karena prestasi yang mereka torehkan pada kejuaraan internasional. “Kejuaraan internasional seperti di Belanda dan Hongkong. Semuanya pulang dengan membawa medali, ada tim dan perorangan,” ujarnya.

“Mereka bergabung di Pelatnas Prima sejak Januari lalu. Jadi, hasil positif ini menjadi bekal kita  untuk meraih medali PON XIX/2016 di Jawa Barat,” ujarnya lagi.

Kedelapan atlet dayung Jambi yang masuk dan telah bergabung di Pelatnas Prima tersebut dua diantaranya atlet putra. Adalah Dodi Saputra dan Zuliadi Saputra. Keduanya turun pada nomor cano dan rowing. “Perorangan dan ganda putra,” katanya.

Sedangkan enam atlet dayung lainnya adalah putri. Mereka adalah Endang Sri Hevina dinomor rowing perorangan, Sumita Kurnia nomor slalom perorangan, dan Ririn Angraini, Fitri Ayu, Sri Marlina, dan Nurhayati  turun pada


JAMBI - Cabor dayung paling berpeluang untuk meraih medali di PON XIX Jawa Barat. Sebab paling banyak atletnya yang mengikuti pemusatan latihan nasional


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News