Delay, Kemenag Tegur Arabian Airlines
Jumat, 15 Oktober 2010 – 22:26 WIB

Delay, Kemenag Tegur Arabian Airlines
MADINAH - Keterlambatan kedatangan (delay) Kloter 5 dari embarkasi Jakarta Bekasi hingga 14 jam dikhawatirkan berdampak pada jadwal pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji asal Indonesia. Kementerian Agama melayangkan teguran kepada pihak Arabian Airlines dengan surat tertulis.
Direktur Pelayanan Haji Zainal Abidin Supi, mengatakan, teguran itu karena terjadi keterlambatan penerbangan kloter 5 embarkasi Jakarta Bekasi SV 5305 selama 14 jam. Surat teguran ditembuskan kepada Menteri Agama Suryadharma Ali dan Direktur Angkutan Udara Kementerian Perhubungan.
Baca Juga:
"Teguran diberikan karena Arabian Airlines sudah dua kali mengalami keterlambatan. Delay bisa mengganggu perencanaan operasional Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH). Lagipula, membuat jemaah tak nyaman," kata Zainal, seperti dilansir media center haji, Jumat (15/10).
Keterlambatan bisa menyulitkan pengaturan schedule. PPIH harus berpikir keras menyusun kembali jadwal yang menjadi berantakan.
MADINAH - Keterlambatan kedatangan (delay) Kloter 5 dari embarkasi Jakarta Bekasi hingga 14 jam dikhawatirkan berdampak pada jadwal pemberangkatan
BERITA TERKAIT
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- Paula Verhoeven Bakal Ajukan Banding? Kuasa Hukum Bilang Begini
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Rayakan Hari Kartini, J99 Corp Komitmen Berdayakan Perempuan
- Ketua MUI Prof Niam Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Pemimpin Katolik Paus Fransiskus
- Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Megawati Kirim Surat Ucapan Dukacita