Delegasi Amerika Berharap Forum R20 Mampu Atasi Konflik Timur Tengah
jpnn.com, BALI - Direktur Beit Midrash for Judaism and Humanity, Rabbi Yakov Nagen turut hadir dalam Forum R20 di Bali.
Delegasi Amerika itu berharap gagasan dalam Forum R20 ini dapat memberi solusi pada pergolakan konflik di Timur Tengah.
“Saya tahu bahwa di Timur Tengah, agama terkadang menjadi bagian dari masalah," kata Rabbi Yakov saat ditemui di kawasan Nusa Dua, Bali, Rabu (2/11).
Yakov menilai Forum R20 menjadi ruang penting untuk menjembatani beragam sudut pandang keagamaan di dunia.
Menurutnya, agama seharusnya menjadi mediator untuk menciptakan perdamaian di dunia.
"Agama harus menjadi bagian dari solusi," ujarnya.
Yakov mengaku bersyukur mendapat kesempatan menghadiri forum dialog antarpemuka agama dunia itu.
Dia meyakini acara yang diinisiasi PBNU bekerja sama dengan Moeslim World League dapat membantu memberikan solusi atas konflik di Timur Tengah.
Delegasi Amerika, Rabbi Yakov Nagen berharap Forum R20 mampu melahirkan gagasan untuk mengatasi konflik Timur Tengah.
- BPIP Tekankan Pentingnya Merawat Agama, Etika dan Moral Bangsa Indonesia
- R20 & G20 Momentum Dunia Bersatu dalam Kerukunan
- Hadiri Forum Pemimpin Agama di Dunia, Prof Yudian Sampaikan Pesan Penuh Makna
- Terorisme dan R20
- Sederet Tokoh Perempuan Dunia Sampaikan Gagasan di Forum R20
- Gus Yahya Nyatakan Sikap PBNU Mengenai Wahabi di Indonesia, Begini Katanya