Delegasi Australia Study Tour ke Seskoal

jpnn.com - JAKARTA – Direktur Pembinaan (Dirbin) Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) Kolonel Laut (T) Tugas Eko Santoso mewakili Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Herry Setianegara, S.Sos, S.H, M.M didampingi Patun dan Dosen serta perwakilan Pasis Dikreg Seskoal menerima kunjungan delegasi Australian Command and Staff College-Colin East Award (CEA) Overseas Study Tour (OST) di Pendopo Seskoal, Bumi Cipulir, Jakarta Selatan, Senin (5/10),
Rombongan Study Tour dibawah pimpinan WGCDR Peter Wooding ini terdiri dari LCDR Aaron Cox, SQNLDR James Hawking, MAJ Hendry Stimson, MR. Matthew Eong dan LTCOL Michael Colquhoun.
Bagian Penerangan Seskoal melalui siaran persnya, menjelaskan usai pelaksanaan foto bersama, Dirbin Seskoal Kolonel Laut (T) Tugas Eko Santoso mempersilahkan delegasi menuju ke Pendopo. Kemudian dilanjutkan dengan ucapan selamat datang serta memberikan gambaran sekilas tentang Seskoal dan menyampaikan beberapa isu kemaritiman yang sedang berkembang di Indonesia.
Acara dilanjutkan dengan diskusi, pertukaran cinderamata, ramah tamah sambil menyaksikan film profil Seskoal, pengisian buku tamu dan diakhiri dengan pelaksanaan tour mengelilingi ksatrian Seskoal.(fri/jpnn)
JAKARTA – Direktur Pembinaan (Dirbin) Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) Kolonel Laut (T) Tugas Eko Santoso mewakili Komandan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025
- Kolaborasi RSIJCP, FKUI, dan RSCM Dorong Inovasi Medis dan Pendidikan Kedokteran