Della Puspita Tulis Pesan Khusus untuk Mantan Suami dan Kekasihnya
jpnn.com, JAKARTA - Della Puspita mengambil langkah tegas setelah sikap mantan suaminya Jocky Fernando berubah, yakni dengan mengunggah surat di akun Instagram miliknya.
Dalam surat itu Della meminta pengertian kekasih Jocky supaya anak-anaknya tidak dihalangi untuk bertemu ayahnya.
Della mengaku, dirinya terpaksa mengambil tindakan memalukan itu lantaran kesulitan menghubungi ayah dari anak-anaknya.
Surat tersebut ditujukan untuk Jocky juga kekasihnya.
“Terpaksa aku tulis ini dan share di medsos karena bapak anak-anakku terlalu takut sama kekasihnya dan gak mau kasih aku info apapun dan tidak mau kasih aku jalan untuk selesaikan masalah ini baik-baik,” tulisnya.
Demi kebahagiaan anak-anaknya, Della membuang jauh ego, harga diri dan gengsinya.
“Harga diri dan gengsi aku buang jauh2 demi kebahagiaan anakku. Biarlah dia merasa menang karena berhasil membuat aku melakukan ini. Jadi terpaksa aku ambil tindakan memalukan ini demi anak-anakku," tegasnya.
Sebab menurut Della, seorang ibu akan melakukan apapun untuk anak-anaknya. Meski harus menanggung malu lantaran publik kini mengetahui permasalahan dengan mantan suaminya.
Della Puspita mengatakan mantan suaminya terlalu takut dengan kekasihnya yang membuat anak-anaknya kesulitan bertemu.
- Rayakan Hari Ibu Bareng Anak, Paula Verhoeven: Rasanya Campur Aduk
- Sebegini Donasi MSIG Life untuk Makanan Bergizi & Pendidikan Anak Pra-Sejahtera
- Kunjungi Markas PBB, Fraksi PKS DPR Perjuangkan Nasib Anak-Anak Gaza Korban Agresi Israel
- Anak Dirawat di Rumah Sakit, Dhena Devanka Sindir Mantan Suami, Pedas Banget
- Peringatan HAKTP, KOPRI PB PMII Ajak Seluruh Masyarakat Cegah Kekerasan Seksual
- Tak Larang Paula Verhoeven Ketemu Anak, Baim Wong: Kapan Pun Boleh