Deltras ke Malang Tanpa Pemain Asing
Senin, 11 Juni 2012 – 09:17 WIB

Deltras ke Malang Tanpa Pemain Asing
SIDOARJO - Pemain pelapis Deltras Sidoarjo mendapat kesempatan untuk menambah jam terbang mereka. Itu tidak lain karena sejumlah pemain pilar The Lobster-julukan Deltras-mengalami cedera parah dan harus isitirahat dalam waktu lama. Ya, Blitz hanya bisa berharap bagi pemain muda Deltras untuk menunjukan skil terbaik mereka. Sebab, dalam pertandingan ke 27 Deltras itu, semua pemain asing Deltras mengalami cedera. Kondisi tersebut di perparah setelah James Koko Lomell tidak bisa memperkuat tim karena akumulasi kartu kuning. "Sebelumnya kami berharap James bisa main, tapi ternyata dia terkena akumulasi kartu kuning," ucap Blitz.
Pertandingan paling dekat Deltras adalah melawat ke markas Arema Indonesia di Malang 12 Juni besok. Rencannya, Budi Sudarsono dan kawan-kawan baru berangkat ke Malang pagi nanti. Berhubung Malang sangat dekat, Deltras hanya membawa 18 pemain ke Kota Apel"julukan Malang itu.
Baca Juga:
Blitz Tarigan pelatih kepala Delras mengakui bahwa saat menantang Arema nanti, mereka bakal tampil dengan kekuatan seadanya. Tidak ada pilihan lain setelah badai cedera menghantam tim asal Kota Udang -julukan Sidoarjo-itu. "Nasib tim saat ini berada di tangan pemain lokal kami," kata pelatih berarah Batak ini.
Baca Juga:
SIDOARJO - Pemain pelapis Deltras Sidoarjo mendapat kesempatan untuk menambah jam terbang mereka. Itu tidak lain karena sejumlah pemain pilar The
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah