Demam Berdarah, Permintaan Trombosit Naik 300 Persen

jpnn.com, GRESIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Gresik telah menerima laporan, jumlah penderita demam berdarah (DB) mencapai 52 orang. Semua dinyatakan positif. Belum lagi yang suspect. Karena itu kini PMI Gresik sedang sibuk menyiapkan stok darah.
Kepala Unit Donor Darah (UDD) PMI Gresik dr Jufrita Endryana membenarkan bahwa permintaan kantong darah meningkat selama Januari.
Khusus untuk trombosit, biasanya per hari 10 kantong. Namun, selama Januari, PMI Gresik mengeluarkan 30-35 kantong darah.
"Itu permintaan trombositnya saja," ujarnya.
Jadi, pada Januari, lanjut perempuan yang akrab disapa dr Rita itu, terjadi peningkatan hingga tiga kali atau 300 persen.
Dia memprediksi peningkatan itu berlangsung sampai jumlah pasien DB turun. "Biasanya pertengahan tahun sudah stabil," tambahnya.
Bagaimana langkah PMI? Antisipasi disiapkan. Setiap hari, kata dr Rita, ada donor darah untuk diolah menjadi trombosit. Jadi, stok trombosit bisa selalu aman.
"Untuk trombosit ini, usianya hanya lima hari," ujarnya.
Setiap hari selalu ada donor darah untuk diolah menjadi trombosit yang dibutuhkan bagi penderita demam berdarah.
- Ahli Waris PMI yang Meninggal di Korsel Dapat Santunan Rp 85 Juta
- Langkah-Langkah Sederhana Ini Bisa Melindungi Anak dari DBD
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Pemerintah Siapkan Regulasi Baru Untuk Perkuat Perlindungan Pekerja Migran
- Satu PMI Ditemukan Tewas Penuh Luka di Kamboja, Menteri P2MI Bilang Begini
- Seluruh PMI di Kamboja Ilegal, Banyak Terjebak Judi Online & Penipuan