Demba Ba Sempat tak Sadar Cetak Gol Kemenangan

jpnn.com - LONDON - Demba Ba menjadi pemain yang paling dipuja ketika Chelsea menekuk Paris Saint Germain dengan skor 2-0 (1-0) pada leg ledua babak perempat final Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (9/4) dini hari WIB.
Dalam laga itu, Demba Ba mampu mencetak gol kemenangan ketika pertandingan hanya tersisa tiga menit. Sebelumnya, Chelsea membuka keunggulan lewat Andre Schurrle pada menit ke-32.
Uniknya, Demba Ba mengaku sempat tak sadar sudah mencetak gol kemenangan untuk tim berjuluk The Blues itu. Pasalnya, proses gol Chelsea termasuk sangat kilat.
“Semuanya terjadi sangat cepat. Saya melihat bola dan tahu-tahu sudah berada di dalam gawang,” terang Demba Ba pada ITV.
Gol itu membuat Demba Ba kini bisa berharap lebih banyak pada Jose Mourinho. Dema Ba tentu ingin terus mendapatkan banyak kesempatan bermain.
“Saya hanya melakukan apa yang seharusnya dilakukan ketika mendapat kesempatan. Saya tak memiliki banyak kesempatan musim ini. Namun, malam ini saya memaksimalkannya,” tegas Demba Ba. (jos/jpnn)
LONDON - Demba Ba menjadi pemain yang paling dipuja ketika Chelsea menekuk Paris Saint Germain dengan skor 2-0 (1-0) pada leg ledua babak perempat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan
- Perjalanan Jafar/Felisha Terhenti di Tangan Pasangan Gado-gado Belanda-Denmark
- Kesatria Bengawan Solo Rekrut Milos Pejic untuk Mewujudkan Target Juara IBL 2025
- Persebaya vs Persib: Paul Munster Butuh Bonek untuk Selamatkan Nasibnya