Demi Bela Negara, Lemhanas dan AMPI Bersepakat Menandatangani MoU
jpnn.com, JAKARTA - Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) RI melanjutkan kerja sama untuk meningkatkan jiwa bela negara dengan Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI). Kerja sama ini dituangkan dengan penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Pemahaman Bersama oleh masing-masing pihak di Gedung Lemhanas RI, Jakarta Pusat, Selasa (1/8).
Ketua Umum DPP AMPI Dito Ariotedjo mengatakan kerja sama ini diharapkan bisa meningkatkan semangat dalam menghadapi tantangan bangsa ke depannya.
"DPP AMPI memiliki infrastruktur dari pusat hingga ke kecamatan dan desa. Di tingkat pusat dan daerah kami tidak hanya berorientasi kepada politik praktis, terlepas kami bernaung di dalam suatu rumah besar yaitu Partai Golkar. Karena, banyak juga kader-kader AMPI yang justru menjadi pengusaha, praktisi bahkan PNS di daerahnya masing-masing dan beberapa jabatan strategis,” kata dia di Gedung Lemhanas.
Pendidikan Lemhanas ini, menurut dia, sangat penting bagi kader AMPI untuk mengembangkan potensinya dirinya dan juga berkontribusi nyata bagi bangsa.
"Kami berharap program kerja sama pendidikan ini secepatnya dan sebaik mungkin dapat dilaksanakan agar para kader kami dapat bermanfaat bagi Indonesia di masa mendatang," ujar Dito.
Sementara Gubernur Lemhanas RI Letjen TNI (purn) Agus Widjojo mengapresiasi kerja sama ini. Menurutnya, AMPI sebagai organisasi kepemudaan yang berstruktur ke bawah dapat berkolaborasi dengan Lemhanas RI dalam bentuk program pendidikan maupun bekerja sama untuk mengukur ketahanan nasional.
"Bisa kita lihat saat ini di sekeliling kita, berbagai permasalahan yang harus dihadapi oleh anak bangsa. Maka dari itu saya berharap AMPI dapat terus memberikan masukan supaya kami bisa punya kesepahaman yang makin tajam," kata dia.
Penandatanganan MoU ini merupakan komitmen kedua institusi untuk memberikan karya nyata dan pengabdiannya kepada bangsa dan negara.
Lemhanas RI dan AMPI telah menyepakati setidaknya empat poin untuk kerja sama ini. Antara lain, peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan dan pelatihan, pelaksanaan pengkajian, pertukaran informasi sebagai langkah pengukuran ketahanan nasional, dan terakhir bidang lain yang disepakati oleh kedua belah pihak.
Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) RI melanjutkan kerja sama untuk meningkatkan jiwa bela negara dengan Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI).
- Indonesia Wilayah Paling Strategis, Ketum LDII: Kita Harus Siap Bela Negara
- Lemhannas & MUI Teken Nota Kesepahaman Pemantapan Nilai Kebangsaan
- Lemhannas & Kemenlu Bersinergi Perkuat Ketahanan Nasional Melalui Kajian Geopolitik
- Lemhannas dan BPK Kerja Sama Wujudkan Akuntabilitas Tata Kelola Keuangan
- Lemhannas Berharap Bisa Berkontribusi di Penyusunan Perencanaan Program Pembangunan Nasional
- Menko Polkam Budi Gunawan Dukung Lemhannas Jadi Think Tank Kelas Dunia