Demi Bersama Kekasih, Gisel Titipkan Anak ke Mantan Suami
jpnn.com, JAKARTA - Gisella Anastasia alias Gisel tengah berbunga-bunga hatinya. Dia tak lagi menutupi hubungan asmaranya dengan pebasket Wijaya Saputra.
Keduanya kini tak malu-malu lagi tampil berdua di depan publik. Seperti saat mendatangi salah satu klinik kecantikan di kawasan Jakarta Pusat, Senin (18/3).
Mereka terus bergandengan tangan usai melakukan perawatan. Pria yang karib disapa Wijin itu pun tak malu melingkarkan tangannya di pinggul Gisel.
Baca juga: Gisel Belum Kenalkan Wijin ke Gading Marten
"Abis treatment bareng. Enggak sengaja, bukan enggak sengaja deng," ujar Gisel saat dibrondong pertanyaan media.
"Tadi sih sebelum ke sini saya sempet meeting, ada kerjaan," Wijin menimpali.
Baca juga: Cuek Pacari Janda, Wijaya Saputra: Kami Sama-sama Single
Sebelum melakukan perawatan bersama mantan kekasih Agnez Mo itu, Gisel mengaku baru saja mengantar Gempi ke mantan suaminya, Gading Marten.
Gisel sempat mengantarkan putri semata wayangnya, Gempi ke ayahnya saat dia ingin menemani sang kekasih perawatan di salon.
- Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Modal Nekad
- Modal Nekad Akhirnya Mempertemukan Gisel dengan Gading Marten
- Gisel Ajak Gempi dan Gading Rayakan Natal di Korea
- Gisel Kenang Momen Kocak saat Ikut Audisi Indonesian Idol
- 3 Berita Artis Terheboh: Buku Nikah Rizky Febian Bodong, Polisi Periksa 5 Saksi
- Gading Marten Akhirnya Ungkap Kekasih Baru, Namanya Medina Dina