Demi Cegah Banjir, Kajol Indonesia Bersih-Bersih Kali Ciliwung di Bogor

jpnn.com, BOGOR - Sukarelawan yang menamai diri Komunitas Ojol (Kajol) Indonesia Dukung Ganjar melaksanakan aksi simpatik dengan membersihkan sampah di area Kali Ciliwung, Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/6).
Juru Bicara Kajol Indonesia Dukung Ganjar Risnandar menyebut pihaknya melibatkan Satgas Kali Ciliwung dalam kegiatan di Bogor pada Rabu ini.
Dia mengatakan pihaknya peduli dengan lingkungan, sehingga melaksanakan bersih-bersih Kali Ciliwung di Bogor.
"Ini bentuk kecintaan dan kepedulian kami terhadap lingkungan, khususnya bantaran Kali Ciliwung," ujar dia dalam keterangan persnya, Rabu (14/6).
Selain itu, kata Risnandar, upaya bersih-bersih pada Rabu ini sebagai bentuk antisipasi terhadap banjir yang kerap melanda Depok dan Jakarta akibat luapan Kali Ciliwung.
"Oleh karena itu, sebelum musim penghujan datang, kami berinisiasi membersihkan Kali Ciliwung dari sumbatan sampah agar tidak terjadi sumbatan saat musim penghunan tiba," lanjut Risnandar.
Kajol Indonesia Dukung Ganjar dengan menggunakan atribut protokol keselamatan dan kebersihan lengkap, mengerahkan 300 sukarelawan yang terdiri dari pengemudi ojol dan masyarakat setempat.
Risnandar mengatakan masyarakat merasa antusias dan mendukung aksi loyalis Ganjar Pranowo ituNas agar bisa dilanjutkan secara berkala.
Komunitas Ojol (Kajol) Indonesia Dukung Ganjar melaksanakan aksi simpatik dengan membersihkan sampah di area Kali Ciliwung, Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/6).
- 2 Desa di Parigi Moutong Terendam Banjir
- Terendam Banjir, Jalintim di Muba Lumpuh Total
- Sejumlah Warga Tangerang yang Terdampak Banjir di 17 Titik Dievakuasi ke Posko Pengungsian
- 115 Rumah Warga di Poso Terendam Banjir
- Hujan Deras, Jalan Soetta - Gedebage Bandung Banjir, Kendaraan Tak Bergerak
- Pemprov Jateng Mengeklaim Arus Mudik dan Balik Lancar