Demi Ederson, City Siap Pecahkan Rekor Transfer Penjaga Gawang
jpnn.com, MANCHESTER - Manchester City bakal memecahkan rekor transfer penjaga gawang. City kini sedang dalam negosiasi untuk mendatangkan penjaga gawang Benfica, Ederson.
Menurut sumber Sky Sports, pemain kelahiran Sao Paulo, Brasil berusia 23 tahun itu akan bergabung dengan City sebagai kiper termahal di dunia.
Saat ini transfer termahal kiper masih atas nama Gianluigi Buffon, ketika direkrut Juventus dari Parma pada 2011. Buffon dibeli seharga GBP 32,6 juta atau sekitar IDR 557 miliar saat ini. Sementara demi Ederson, City kabarnya harus membongkar kasnya senilai GBP 34,8 juta atau sekitar IDR 595 miliar.
Pemilik nama lengkap Ederson Santana de Moraes ini bergabung bersama Benfica sejak usia 16 tahun. Namun dia dia menghabiskan waktu dengan Ribeirao dan kemudian Rio Ave, sebelum Benfica merekrutnya kembali di musim panas 2015.
Usaha City merekrut Ederson ke Etihad ini membuat prospek kembalinya Joe Hart dari Torino makin tidak jelas. Sejak kedatangan Pep Guardiola, posisi penjaga gawang City menjadi sorotan. Guardiola melepas Hart ke Torino dengan status pinjaman.
Beberapa waktu setelah Hart mau ke Torino, baru ketahuan maksud hati Guardiola. Dia ingin Claudio Bravo pindah dari Barcelona ke City. Namun Bravo tampil buruk, ditambah cedera berkepanjangan. Willy Caballero naik jabatan, namun nama terakhir itu kontraknya berakhir musim panas ini. (adk/jpnn)
Manchester City bakal memecahkan rekor transfer penjaga gawang. City kini sedang dalam negosiasi untuk mendatangkan penjaga gawang Benfica, Ederson.
Redaktur & Reporter : Adek
- Hasil Laga Manchester City Vs Tottenham Hotspur Bikin Gempar
- Alasan Guardiola Memperpanjang Kontrak Bersama City: Klub Masih Membutuhkan Saya
- Haaland Puji Guardiola: Dia Manager Terbaik di Dunia
- Beruntungnya 3 Pemenang Midea, Nonton Liga Inggris Langsung di Markas Manchester City
- Klasemen Premier League: City Jeblok, Liverpool Menjauh
- Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Manchester City Keok