Demi Kado HUT TNI, Irjen Iqbal Bakal Melakukan Ini
Menurutnya, tenaga kesehatan dari Polri dan pemda serta sukarelawan juga akan membantu pelaksanaan vaksinasi itu.
"Harapan terget 41 ribu itu tercapai. Dengan harapan 5 Oktober nanti dihadiahkan kepada TNI dan masyarakat bahwa Lombok Tengah sudah herd immunity 70 persen sehingga bisa melaksanakan World Superbike," jelas dia.
Sekda NTB Lalu Gita Aryadi yang hadir mewakili Gubernur NTB Zulkieflimansyah menambahkan pihaknya akan mendukung pemberian stok vaksin kepada TNI-Polri.
Pemda, lanjut dia, juga akan memberikan dukungan tenaga medis untuk mempercepat vaksinasi di Lombok Tengah.
"Kami siap mendukung kerja-kerja Pak Kapolda dan Pak Danrem. Detail jumlah vaksinasi, begitu selesai tidak ada yang harus tertahan, digunakan dan digelontorkan kemudian terlaporkan. Kami segera mendapatkan suplai dnegan target tepat waktu 5 oktober 2021 persembahan 70 persen untuk Lombok Tengah," jelas dia. (tan/jpnn)
Kapolda NTB Irjen Iqbal siap memberikan hadiah terindah pada TNI yang berulang tahun ke 76 pada 5 Oktober 2021 mendatang.
Redaktur : Boy
Reporter : Fathan Sinaga
- Irjen Iqbal Beri Pembekalan Pengamanan Pilkada 2024 di Rokan Hulu Jelang Pencoblosan
- Irjen Iqbal: Tidak Ada Lagi Kampung Narkoba, Kami Kejar Sampai ke Lubang Tikus
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Bertolak ke Inhu, Irjen Iqbal Cek Langsung Kesiapan Pilkada, Ingatkan Soal Netralitas
- Kasus Dengue Meningkat, Kemenkes dan Takeda Gencarkan Upaya Pencegahan
- Peran Pemda & Masyarakat Penting untuk Mencapai Nol Kematian Akibat Dengue 2030