Demi Mendorong Perekonomian, Bea Cukai Memberikan Asistensi kepada Industri Dalam Negeri

jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai memberikan bimbingan dan edukasi kepada pengguna jasa sebagai wujud nyata mendukung perekonomian Indonesia khususnya dalam melakukan pendampingan dan asistensi industri dalam negeri untuk dapat lebih bersaing di pasar internasional.
Bea Cukai Pasuruan melakukan sosialisasi dan asistensi terkait Authorized Economic Operator (AEO) kepada PT Yamaha Electronics Manufacturing Indonesia (YEMI), Kamis (8/7).
Kepala Kantor Bea Cukai Pasuruan Hannan Budiharto menunjuk tim sosialisasi dan asistensi ke PT YEMI terkait AEO dalam bentuk coaching clinic guna mendukung kelancaran perusahaan untuk mendapatkan sertifikasi AEO.
Sebagaimana diketahui, AEO merupakan salah satu fasilitas yang diberikan pemerintah dalam rangka memberikan banyak kemudahan terkait dengan proses kepabeanan yang dapat berlaku secara internasional.
“Dengan segudang manfaat yang diberikan, AEO hanya diberikan kepada perusahaan dengan kredibilitas yang sangat baik,” kata Hannan.
Dia menambahkan AEO menawarkan manfaat yang sangat banyak untuk simplifikasi prosedur kepabeanan, di antaranya pemeriksaan pabean yang minim, kemudahan pre-notification, pembayaran berkala, layanan khusus client manager, jaminan cukup dengan corporate guarantee, dan lainnya.
Sebelumnya, kegiatan serupa juga telah dilakukan Kantor Wilayah Bea Cukai Jakarta ke PT KBN Prima Logistik, perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengurusan transportasi, Senin (5/7) lalu.
Asistensi via daring tersebut dilaksanakan sebagai langkah pertama pemberian izin fasilitas pusat logistik berikat (PLB).
Bea Cukai memberikan asistensi kepada perusahaan dalam negeri demi mendorong perekonomian nasional.
- Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Upayakan Revitalisasi Pelabuhan Tanjung Emas untuk Tingkatkan Layanan Ekspor
- Bea Cukai Dorong Peningkatan Ekspor dari 2 Daerah Ini Lewat Sinergi Berbagai Instansi
- Selang Sehari, Bea Cukai Tegal Amankan Ribuan Batang Rokok Ilegal di 2 Wilayah Ini
- Sukses Digelar, Bazar Ramadan Pemkot Tangsel Tuai Apresiasi
- Bea Cukai Tangkap Pria Asal Tanjung Pinang Selundupkan Sabu dalam Popok
- Bea Cukai Aceh Musnahkan 1.765 Karung Bawang Merah yang Tak Penuhi Syarat Keamanan Pangan