Demi Pilpres, Sumut Rogoh Kas Rp50 M
Selasa, 07 Juli 2009 – 13:43 WIB
JAKARTA - Provinsi Sumatera Utara akan all-out bantu Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) menyukseskan Pemilihan Presiden (Pilpres) di Sumut. Dalam laporannya kepada Presiden SBY, Gubernur Sumut H Syamsul Arifin mengutarakan, Pemprov Sumut menyediakan dana sekitar Rp50 miliar bila dibutuhkan untuk membantu KPUD.
“Persiapan pilpres di Sumut sudah siap, ada penambahan jumlah pemilih sebanyak 288.472 orang di Sumut, jadi total pemilih sebanyak 9.469.445 orang,” kata Arifin, Selasa (7/7).
Baca Juga:
Secara umum, lanjut dia, persoalan Pilpres di Sumut tidak ada kendala lagi. “Memang ada persoalan kecil di Nias Selatan yang dilakukan pemilu legislatif ulang, tapi itu sudah selesai. Polri juga sudah memberikan bantuan dalam pengamanan disana,” ujarnya.
Bukan hanya itu, kata Arifin, tadi malam pihaknya bersama muspida melakukan pengecekan pada sejumlah TPS. “Logistik tidak ada masalah, termasuk duit kami juga cukup, sesuai arahan bapak presiden agar membantu KPUD bila diperlukan, kami sudah siapkan dana Rp50 miliar. Itu kalau KPUD minta,” terang gubernur yang dijagokan oleh PDIP itu blak-blakan.
JAKARTA - Provinsi Sumatera Utara akan all-out bantu Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) menyukseskan Pemilihan Presiden (Pilpres) di Sumut.
BERITA TERKAIT
- Geram dengan KPK, Megawati: Siapa yang Memanggil Kamu Hasto?
- Setelah Sengketa Pilpres 2024, MK Bersiap Menyidangkan PHPU Pileg
- Apresiasi Putusan MK, AHY: Pimpinan Hadapi Tekanan dan Beban Luar Biasa
- MK Anggap Tidak Ada Keberpihakan Presiden terhadap Prabowo-Gibran
- KPU Bakal Umumkan Hasil Rekapitulasi Setelah Waktu Berbuka
- KPU Upayakan Rekapitulasi Nasional Rampung Sebelum 20 Maret