Demi Rp 30 Ribu, Warga Berdesakan di Masjid
jpnn.com - SURABAYA—Jelang Lebaran, warga yang mampu secara ekonomi mulai bersedekah. Kali ini ratusan warga di kawasan Semampir, yang rela antre demi sedekah itu.
Kemarin siang warga berjubel di kampung Jalan Panggung, Surabaya. Ini mereka lakukan setelah salah satu pengusaha tekstil di kawasan tersebut hendak membagikan zakat mall.
Dalam sekejap, ratusan warga mulai dari anak-anak hingga dewasa berkumpul di dekat Masjid Serang, tempat pembagian zakat. Pembagian zakat ini mendapat pengamanan ketat dari aparat kepolisian Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan Polsek Pabean Cantikan.
"Pengamanan dibantu dari Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan prajurit TNI. Semua kita kerahkan agar pembagian zakat ini bisa berlangsung aman dan tertib," ujar Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Nur Suhud.
Agar tak terjadi menimbulkan korban jiwa, polisi mendahulukan perempuan dan anak-anak untuk menerima zakat terlebih dahulu.
Meski begitu, aksi saling dorong antar warga penerima zakat ini tak terhindarkan. Meski polisi menjaga ketat kerumunan warga, tetap saja warga saling berdesakan khawatir tak mendapatkan uang zakat sebesar Rp 30 ribu.
Dalam kurun waktu dua jam, uang zakat berjumlah puluhan juta pun ludes. Meski hanya menerima uang Rp 30 ribu, tapi sebagian besar warga mengaku senang lantaran menerima pecahan uang baru nominal Rp 20 ribu dan Rp 10 ribu.(end/flo/jpnn)
SURABAYA—Jelang Lebaran, warga yang mampu secara ekonomi mulai bersedekah. Kali ini ratusan warga di kawasan Semampir, yang rela antre demi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sebegini Angka Orang yang Menggunakan Motor ke Luar-Masuk di Jabodetabek pada H+3 Lebaran
- KAI Pastikan Tiket Kereta Masih Ada Selama Lebaran 2024
- Tol Bocimi Difungsikan untuk Urai Kemacetan ke Arah Jakarta
- Korlantas Polri Sebut Jumlah Kecelakaan Selama Lebaran 2024 Menurun
- Lebaran di Manado Tanpa Ketupat, Rendang & Opor Ayam Jadi Favorit
- Hari Ini Sampai 14 April Akan Diterapkan Ganjil Genap di Tol Japek-Kalikangkung