Demi UNBK, Siswa Kepulauan Harus Sewa Kapal ke Kota

Demi UNBK, Siswa Kepulauan Harus Sewa Kapal ke Kota
Siswa mengikuti UNBK. Ilustrasi Foto: JPG/dok.JPNN.com

jpnn.com, MAKASSAR - Beban yang ditanggung siswa dari kepulauan di Makassar, Sulsel, untuk ikut Ujian Nasional berbasis Komputer (UNBK) sangat berat. Mereka harus mengeluarkan biaya sewa kapal dan penginapan selama mengikuti ujian di kota.

Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar, menegaskan, tak ada anggaran di APBD untuk membiayai siswa dari pulau selama mengikuti UNBK di kota. Biaya kapal dan penginapan siswa harus ditanggung orang tuas siswa. Termasuk biaya makan.

Siswa diminta menggunakan beasiswa Rp1,8 juta yang telah diberikan setiap tahun. "Beasiswa itulah yang kita harapkan digunakan," kata Kepala Seksi Pembelajaran, Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama, Disdik Kota Makasssar, Syarifuddin.

Namun Syarif menegaskan, itu hanya sekadar harapan kepada orang tua. "Sebab memang tidak ada penganggaran. Sedangkan ujian ini sangat penting untuk siswa," katanya.

Dana BOS, kata dia, juga tak bisa digunakan, sebab alokasinya hanya Rp1 juta per siswa setiap tahun. Tidak akan cukup. Ada kapal operasional milik Kecamatan Sangkarrang, namun hanya satu unit. Tak bisa menampung seluruh peserta ujian dari pulau yang mencapai 400 orang lebih (SD dan SMP). "Karena siswa harus datang dan pulang bersama," tutur Syarifuddin.

Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Mukhtar Tahir, mengatakan, solusi untuk siswa di pulau dikembalikan kepada sekolah masing-masing. Sekolah diminta berdiskusi dengan orang tua siswa agar bisa mengikuti UNBK yang dilaksanakan 23-26 April tersebut.

"Sekolah dan orang tua saat ini masih membahas soal itu," katanya. Diketahui, ada lima sekolah tingkat SMP milik Kota Makassar yang berada di kepulauan.

Plt Wali Kota Makassar, Syamsu Rizal, mengaku sudah mendengar penjelasan Disdik terkait biaya yang akan ditanggung siswa di kepulauan saat UNBK. Tetapi, dia malah memersilakan Ombudsman untuk mengusutnya jika dianggap ada kejanggalan. (muh/kas)


Para siswa di daerah kepulauan, Makassar, harus mengeluarkan dana untuk sewa kapal dan penginapan agar bisa ikut UNBK.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News