Demian Nekad Bakal Dicor demi Kejar Rekor
jpnn.com - DEMIAN Aditya bakal memberi suguhan spektakuler. Kali ini, salah satu ilusionis kondang di Indonesia itu akan memberi suguhan menegangkan karena akan dicor dengan semen.
Demian mengaku sudah menyiapkan diri secara khusus untuk aksinya pada hari ini (22/5). Rencananya, aksi Demian itu akan dicatatkan ke Museum Rekor Indonesia (MURI) karena suami Sara Wijayanto itu akan dikubur dalam cor-coran semen selama 50 jam mulai 22 – 24 Mei 2015 di FX Sudirman, Senayan.
“Intinya saya akan melakukan sesuatu yang berbahaya. Saya akan dikubur di dalam kotak dan diisi dengan semen selama 50 jam” katanya baru-baru ini.
Demian menuturkan, idenya untuk beraksi nekad itu merupakan buah dari orang-orang yang suka melihatnya menderita. Namun, ia ingin ide itu disalurkan secara spektakuler.
“Akhirnya saya terus mencari sesuatu atraksi yang membuat saya menderita. Kita harus mencoba sesuatu yang spektakuler, sesuatu yang saya rasa punya perbedaan,” urainya.
Demian dan Sara Wijayanto. Foto: dokumen INDOPOS
Untuk aksi itu, Demian mendapat dukungan dari PT Kino Indonesia yang memproduksi minuman berenergi. General Manager Beverage PT Kino Indonesia, Deni Cahyo menuturkan, pihaknya memang berupaya memfasilitasi anak-anak muda negeri ini yang ingin mengukir prestasi di tingkat nasional maupun internasional.
DEMIAN Aditya bakal memberi suguhan spektakuler. Kali ini, salah satu ilusionis kondang di Indonesia itu akan memberi suguhan menegangkan karena
- Shin Tae-yong Dipecat PSSI, Atta Halilintar: Terima Kasih Coach
- Curhat Rendy Kjaernett Setelah Kepergian Sang Ayah di Thailand
- 3 Berita Artis Terheboh: Angelina Jolie Resmi Cerai, Kondisi Terkini Tukul Diungkap
- PSSI Resmi Pecat Shin Tae-yong, Ibnu Jamil Ungkap Kekhawatiran
- Dampingi Audrey Davis Jalani Sidang, David Bayu Berharap Hal Ini
- Bintangi Film Almarhum, Ratu Sofya Ceritakan Pengalaman Paling Menantang Saat Proses Syuting