Demo Buruh Tolak Perpu Cipta Kerja di Patung Kuda Kondusif
jpnn.com - JAKARTA - Aksi demonstrasi buruh yang menolak Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perpp) Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja di kawasan Patung Kuda atau Tugu Arjuna Wijaya, Jakarta Pusat, Sabtu (14/1) berjalan kondusif.
Aksi demonstrasi itu mendapat pengawalan ketat dari aparat keamanan.
Sebanyak 1.110 personel TNI dan Polri dikerahkan guna mengawal aksi massa buruh tersebut.
Massa buruh hanya melakukan demo sekitar satu jam atau hingga pukul 12.02 WIB.
Massa berangsur meninggalkan kawasan tersebut menuju Sport Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara, guna melakukan musyawarah nasional (munas).
Situasi kondusif ini tidak terlepas dari kawalan aparat gabungan yang terus memberikan pengamanan pada semua pergerakan massa buruh.
"Kami terus kawal, ke mana pun mereka pergi kami kawal," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Komarudin saat dikonfirmasi.
Dalam aksi di Patung Kuda tersebut, ribuan elemen pekerja yang dikomandoi Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyuarakan sejumlah tuntutan.
Demo buruh tolak Perpu Cipta Kerja di Patung Kuda, Jakarta, berjalan kondusif dengan kawalan aparat TNI dan Polri.
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan