Demo, Desak 100 Kursi CPNS untuk Putra Arfak
jpnn.com - MANOKWARI - Puluhan peserta tes CPNS formasi tahun 2013 di lingkup Provinsi Papua Barat kembali menggelar aksi unjuk rasa, Kamis (3/4) di kantor gubernur.
Mereka menuntut supaya hasil tes segera diumumkan. Pengunjuk rasa juga menuntut supaya 100 kursi dari total kuota, diperuntukkan bagi pelamar putra Arfak yang merupakan suku asli Manokwari.
Seperti demo sebelumnya,unjuk rasa kemarin diwarni dengan insiden-insiden kecil. Tak hanya berteriak-teriak, ada massa yang melakukan pelemparan ke kantor gubernur dengan menggunakan gelas air minum kemasan. Kontan saja,aksi pelemparan ini membuat puluhan polisi yang mengamankan aksi bersiaga dan meminta pengunjuk rasa menyampaikan aspirasi secara damai.
Massa peserta tes CPNS mendatangi kantor gubernur di Jalan Siliwangi sekitar pukul 11.00 Wit. Mereka hendak menemui Plt Sekda namun dicegah aparat kepolisian yang dipimpin Kabag Ops Polres Manokwari,Kompol Heru Hidayanto.
Tertahan di depan pintu masuk kantor gubernur,massa meminta agar Plt Sekda menemui mereka dan menjelaskan alasan penundaan pengumuman hasil. Tes CPNS dilaksanakan November 2013 lalu,tapi hingga sekarang belum juga diumumkan. ‘’Sudah 5 bulan tapi belum juga diumumkan,torang mau minta kejelasan,’’ tandas seorang pengunjuk rasa.
Salah satu koordinator aksi,Alfius Wonggor menyatakan,pihaknya baru saja pulang dari Jakarta setelah melakukan pertemuan langsung dengan Menteri Negara Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB). Dan penjelasan dari pihak Kemenpan-RB, pengumuman tes CPNS diserahkan pada pemerintah daerah. ‘’Makanya,kami datang kembali untuk meminta penjelasan,’’ tandasnya.
Diketahui, pekan lalu,Pemprov Papua Barat akhirnya memfasilitasi 10 peserta tes CPNS berangkat ke Jakarta untuk menanyakan langsung ke Kemenpan-RB, mengapa hasil tes CPNS formasi tahun 2013 Provinsi Papua Barat belum juga diumumkan.
Untuk memberangkatkan 10 perwakilan peserta tes CPNS ini,Pemprov Papua Barat mengeluarkan anggaran Rp250 juta.
Sekitar 30 menit demo berlangsung, massa akhirnya ditemui Kepala BKD (Badan Kepegawaian Daerah) Prov Papua Barat,Drs Yustus Meidodga,MSi. Di hadapan massa,Ka BKD menegaskan, hasil tes CPNS akan diumumkan setelah pemilu legislatif 2014. (lm/sam/jpnn)
MANOKWARI - Puluhan peserta tes CPNS formasi tahun 2013 di lingkup Provinsi Papua Barat kembali menggelar aksi unjuk rasa, Kamis (3/4) di kantor
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom