Demo di Wamena Rusuh, Situasi Belum Terkendali
jpnn.com, WAMENA - Demonstrasi yang berlangsung di Wamena, ibu kota Kabupaten Jayawijaya, Papua, Senin (23/9) dilaporkan berlangsung rusuh.
Kantor berita Antara yang menghubungi Kapolres Jayawijaya AKBP Toni Ananda, belum mendapatkan penjelasan secara utuh. Namun, saat Antara menghubungi, Toni sempat mengatakan 'masih chaos' alias kacau
“Sabar, Mbak masih chaos,” ujar Toni sambil mematikan saluran telekomunikasinya.
Dari data yang dihimpun Antara terungkap sejumlah bangunan dibakar dan dirusak para pedemo hingga menyebabkan otoritas Bandara Wamena menutup operasional bandara sejak pukul 10.30 WIT.
Kepala Bandara Wamena Joko Harjani mengatakan, penutupan bandara berlaku hingga batas waktu yang belum ditentukan. Penghentian operasional bandara dilakukan sekitar pukul 10.30 WIT dengan menerbangkan tiga pesawat cargo yang sebelumnya berada di Bandara Wamena. (evarukdijati/ant/jpnn)
Sejumlah bangunan di Wamena kabarnya telah dibakar dan dirusak para demonstran. Bandara setempat juga untuk sementara ditutup.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kacau, Kantor Media di Papua Dilempar Molotov, Komnas HAM Ambil Sikap Begini
- Polisi yang Dibacok Dievakuasi ke Jayapura, Kombes Benny: Luka Korban Sangat Parah
- Akademisi Papua Apresiasi Pengungkapan Kasus Korupsi PON XX
- Kejati Papua Sita Uang Rp 3 Miliar Terkait Korupsi PON XX
- Penyuplai Amunisi Bagi KKB Tertangkap, Pelaku Berusia 80 Tahun
- Satgas Damai Cartenz Tangkap Anggota KKB Bawa Uang Sebegini Banyak