Demo Honorer R3 Hari Ini, Ketua: Jangan Ada Lagi Kata Paruh Waktu!

jpnn.com - SUKABUMI – Berikut ini kabar mengenai aksi demo honorer database BKN yang tidak mendapatkan formasi pada seleksi PPPK 2024.
Diketahui, merujuk KepmenPANRB Nomor 16 Tahun 2025 bahwa honorer database BKN yang tidak mendapatkan formasi alias tidak lulus seleksi PPPK 2024 akan diangkat menjadi PPPK Paruh Waktu.
Pada pengumuman kelulusan seleksi PPPK 2024 tahap 1, honorer database BKN diberi kode R3.
Berkaitan dengan seleksi PPPK 2024, ribuan guru honorer R3 se-Kabupaten Sukabumi menggelar aksi damai di gedung DPRD Kabupaten Sukabumi di Komplek Perkantoran Jajaway, Kecamatan Palabuhanratu, Kamis (30/1).
Massa honorer R3 meminta kepastian status dan formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
"Kami meminta agar nasib guru yang berstatus R3 dengan masa pengabdian lebih dari 10 tahun yang tidak lolos seleksi PPPK memiliki kepastian status," kata Ketua Guru Honorer R3 Bersatu Kabupaten Sukabumi Asep R di Sukabumi, Jawa Barat, Kamis.
Kedatangan ribuan guru honorer di gedung legislatif tersebut, karena gedung itu tempat bertugas wakil rakyat yang merupakan jembatan bagi rakyat untuk menyampaikan aspirasi kepada Pemkab Sukabumi dan mengawal keuangan daerah.
Maka dari itu pihaknya meminta kepada Pemkab Sukabumi bisa membuat formasi untuk ribuan guru honorer ini agar statusnya jelas.
Demo honorer R3 hari ini, berkaitan dengan rencana pengangkatan mereka menjadi PPPK Paruh Waktu.
- Dua Honorer Ditangkap Polisi di Lokasi Berbeda, Kasusnya Sama
- 5 Berita Terpopuler: Perkembangan Terbaru RPP Manajemen ASN, Masih Misterius, Ada Kata Insyaallah
- Seleksi PPPK Tahap 2, Zamroni: Semoga Semua Honorer Terserap, Amin
- Peserta Seleksi PPPK Tahap 2 Jangan Datang 1 Jam Sebelum Ujian, Penting
- Dipastikan Banyak Honorer Gagal Seleksi PPPK Tahap 2, Bagaimana Nasib Mereka?
- Perkembangan Terbaru Pembahasan RPP Manajemen ASN, Semoga Cepat Disahkan