Demo #KawalputusanMK Memanas, Massa Jebol Pagar Gedung DPR

Demo #KawalputusanMK Memanas, Massa Jebol Pagar Gedung DPR
Massa dari sejumlah elemen masyarakat sipil yang menggelar demonstrasi menolak pengesahan Revisi UU Pilkada berhasil menjebol pagar Gedung DPR RI, Kamis (22/8). Foto: Kenny Kurnia Putra/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Massa dari sejumlah elemen masyarakat sipil yang menggelar demonstrasi menolak pengesahan Revisi UU Pilkada berhasil menjebol pagar Gedung DPR RI, Kamis (22/8).

Pantauan jpnn.com massa yang awalnya menggoyang gerbang beralih ke pagar gedung DPR RI.

Massa dari berbagai elemen itu berhasil merubuhkan pagar dan berusaha masuk ke dalam.

Awalnya sebagian massa berhasil masuk ke perkarangan DPR RI, tetap tertahan oleh barikade polisi.

Massa lantas menyanyikan lagu buruh tani untuk membakar semangat pedemo yang hadir.

Sebelumnya, massa dari sejumlah elemen masyarakat sipil yang menggelar demonstrasi menolak pengesahan Revisi UU Pilkada di depan Gedung DPR RI terus bertambah.

Demo ini bagian dari gerakan 'peringatan darurat Indonesia' yang viral di media sosial setelah DPR bermanuver mengabaikan putusan MK, Kamis (22/8).

Pantauan JPNN.com, massa terus bertambah hingga pukul 13.30 WIB.

Massa dari sejumlah elemen masyarakat sipil yang menggelar demonstrasi menolak pengesahan Revisi UU Pilkada berhasil menjebol pagar Gedung DPR RI, Kamis (22/8)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News