Demo Kenaikan BBM, Kantor Demokrat Sultra Diserang
Rabu, 19 Juni 2013 – 17:25 WIB

Demo Kenaikan BBM, Kantor Demokrat Sultra Diserang
KENDARI - Kantor DPD Partai Demokrat Sulawesi Tenggara (Sultra) jadi sasaran aksi demo penolakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Jalan Sao Sao, Kota Kendari, Sultra, Rabu (19/6). Mahasiswa Teknik Universitas Haluoleo dan Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) menyerang kantor partai yang dipimpin Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Rusak saja kantornya, copot balihonya, percuma punya kantor tapi tidak mampu memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat," teriak massa aksi.
Dalam penyerangan ini, baliho dirusak oleh pendemo. Baliho Ketua DPD Partai Demokrat Sultra, Muhammad Endang yang berdampingan dengan mantan Ketua Partai Demokrat, Anas Urbaningrum dicopot.
Massa menjadikan Demokrat sebagai target karena dianggap partai penguasa yang ikut serta menaikkan harga BBM. (lina/awa/jpnn)
KENDARI - Kantor DPD Partai Demokrat Sulawesi Tenggara (Sultra) jadi sasaran aksi demo penolakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Jalan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan
- Hari Kartini, Pramono Gratiskan Pengurusan SIM untuk ASN dan Wartawan Perempuan
- Siswa SMAN 1 Bandung Siap Perjuangkan Lahan Sekolah Setelah Kalah Gugatan
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter