Demo Mahasiswa soal Pembangunan Puskesmas di Lombok Tengah Sempat Ricuh, Tegang

Demo Mahasiswa soal Pembangunan Puskesmas di Lombok Tengah Sempat Ricuh, Tegang
Aksi demo yang dilakukan Pergerakan Mahasiswa Islami Indonesia (PMII) Cabang Lombok Tengah di depan Kantor Dinas Kesehatan setempat ricuh. Foto: Edi Suryansyah/JPNN.com

jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Puluhan massa dari Pergerakan Mahasiswa Islami Indonesia (PMII) Cabang Lombok Tengah menggelar aksi demontrasi di depan Kantor Dinas Kesehatan setempat, Senin (26/6).

Mereka menuntut agar pembangunan dua puskesmas, yakni Puskesmas Batujangkih dan Puskesmas Batunyala yang mangkrak sejak tahun 2021 segera dilanjutkan.

Aksi tersebut sempat ricuh antara mahasiswa dengan pihak kepolisian.

Hal itu lantaran kedatangan mahasiswa tidak dihargai oleh Kepala Dinas Kesehatan Lombok Tengah.

Menurut mahasiswa, pembangunan kedua puskesmas tersebut sangat diharapkan segera rampung oleh masyarakat sekitar.

"Banyak masyarakat yang mengeluhkan mangkraknya pembangunan itu karena masyarakat kesulitan jika mau berobat," kata korlap aksi Imam Aikog dalam orasinya.

Selain itu, mereka juga menduga mangkraknya pembangunan puskesmas tersebut karena adanya praktik korupsi yang terjadi.

"Kami menduga pembangunan puskesmas itu mangkrak karena dijadikan ladang korupsi oleh pejabat dan pejabat pembuatan komitmen (PPK)," tegasanya.

Pergerakan Mahasiswa Islami Indonesia (PMII) Lombok Tengah meminta dua pembangunan puskesmas yang mangkrak cepat dirampungkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News