Demo Pertanahan di Depan KPK Diawasi 350 Polisi

jpnn.com - JAKARTA - Ratusan aparat kepolisian melakukan penjagaan di depan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Penjagaan ini menyusul aksi demonstrasi yang dilakukan oleh Koalisi Anti Korupsi Pertanahan.
"Prosedur tetap (Protap) ada sebanyak 350 personil gabungan dari Polda, Polres, Polsek, dan Brimob," kata Kapolsek Setiabudi Tri Suhartanto di KPK, Jakarta, Selasa (11/2).
Aparat kepolisian, sambung Tri, juga mempersipakan watercanon dan kendaraan penerangan. "Ini sesuai protap saja," ujarnya.
Ribuan massa aksi dari Koalisi Anti Korupsi Pertanahan berkumpul di depan gedung KPK sekitar pukul 10.30 WIB.
Koalisi mendesak KPK segera melakukan penyelidikan terhadap wilayah-wilayah yang selama ini dilaporkan masyarakat terutama yang mengalami konflik agraria dengan dugaan kuat kejahatan korupsi di dalamnya.
Aksi demonstrasi yang dilakukan Koalisi Anti Korupsi Pertanahan menyebabkan ruas jalan di jalur lambat Jalan HR Rasuna Said menuju Mampang ditutup. Pengendara kendaraan bermotor hanya bisa melewati jalur cepat. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ratusan aparat kepolisian melakukan penjagaan di depan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Penjagaan ini menyusul aksi demonstrasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional