Demo Terbang, Sukhoi Superjet Hilang
Rabu, 09 Mei 2012 – 22:00 WIB
JAKARTA - Sebuah pesawat Sukhoi Superjet-100 yang sedang melakukan demo terbang (joy flight) Rabu (9/5), hilang kontak di kawasan Gunung Salak, Desa Cidahu, Sukabumi, Jawa Barat. Pesawat yang take-off dari Bandara Halim Perdanakusuma siang tadi sekitar pukul 14.12 WIB itu dinyatakan hilang kontak saat berada di kawasan Gunung Salak, pukul 15.33 Wib.
Hingga malam ini, keberadaan pesawat tersebut masih misterius dan upaya pencarian terus dilakukan oleh Kementrian Perhubungan, Badan SAR Nasional (Basarnas) dengan melibatkan TNI, Polri dan relawan. Sebuah posko juga telah didirikan di Bandara Halim Perdanakusuma.
Ketua Badan SAR Nasional (Basarnas) Marsekal Madya Daryatmo dalam konferensi Pers di Halim Perdanakusuma, Rabu (9/5) malam menyatakan, Basarnas belum bisa memastikan pesawat Sukhoi Superjet 100 itu jatuh. "Saya belum bisa memastikan pesawat itu jatuh. Kami hanya menuju lokasi dimana pesawat melakukan kontak terakhir," kata Daryatmo.
Daryatmo juga menyebutkan bahwa sebelum hilang kontak, pilot pesawat tersebut sempat minta turun dari ketinggian 10.000 kaki ke 6.000 kaki. Namun saat itu pula komunikasi terakhir antara pilot dengan menara kontrol di Halim Perdana Kusumah. Belum diketahui penyebab pesawat tersebut hilang kontak.
JAKARTA - Sebuah pesawat Sukhoi Superjet-100 yang sedang melakukan demo terbang (joy flight) Rabu (9/5), hilang kontak di kawasan Gunung Salak, Desa
BERITA TERKAIT
- ASR Komitmen Bangun Penegakkan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Sambut Akhir Tahun, ASDP Bakal Hadirkan Konser Musik di Kawasan BHC
- Program UPLAND, SLB Tamima Mumtaz Wujudkan Kemandirian Ekonomi & Peningkatan Gizi