Demokrat Belum Punya Jago untuk Konvensi
Rabu, 10 April 2013 – 12:51 WIB
JAKARTA - Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat (PD), Jero Wacik, mengakui, partainya memang berniat melakukan konvensi untuk menjaring calon presiden (capres) dan wakil presiden (wapres) dari partai berlambang segitiga mercy tersebut.
Namun belum ada pembahasan mengenai bentuknya seperti apa. "Pak SBY punya pemikiran untuk mencari capres dan wapres dari Demokrat. Demokrat punya pikiran dengan konvensi, bagaimana bentuknya belum dibahas," ujar Jero Wacik di DPR, Jakarta, Rabu (10/4).
Baca Juga:
Lebih lanjut, Jero menerangkan tujuan konvensi tersebut dilakukan agar Demokrat bisa mendapat calon-calon yang disukai rakyat. Calonnya pun bisa dari internal atau luar partai.
"Cari itu kan dari semua, ya internal dan eksternal. Nah Demokrat kan belum nyalonkan siapa-siapa, kan belum jelas. Biar rakyat yang melihat adakah yang disukai," terang dia.
JAKARTA - Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat (PD), Jero Wacik, mengakui, partainya memang berniat melakukan konvensi untuk menjaring calon
BERITA TERKAIT
- Polisi Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang, Keluarga Korban Lapor ke Polda Jateng
- Begini Nasib Aipda R, Polisi yang Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang
- Kalah di Quick Count, Ridwan Kamil Masih Tunggu Hasil dari KPU
- Siswa SMK Tewas Ditembak Polisi, Menteri HAM Bereaksi Begini
- Keluarga Siswa SMK yang Tewas Ditembak Polisi Mengadu ke Polda Jateng
- 8 Rekomendasi IAGL–ITB untuk Kemandirian Energi & Minerba, Dany Amrul Dorong Peran Kampus