Demokrat Dituding Ingin Rebut Kursi PKS

Demokrat Dituding Ingin Rebut Kursi PKS
Demokrat Dituding Ingin Rebut Kursi PKS
JAKARTA - Anggota Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Muhammad Idris Lutfi mengatakan, Partai Demokrat berupaya merebut kursi menteri apabila Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mencopot menteri PKS di Kabinet Indonesia Bersatu jilid II.

"Partai Demokrat dorong-dorong PKS keluar supaya dapat kursi yang ditinggalkan PKS. Makanya mereka satu suara, supaya kursi eks PKS didapat," kata Idris di DPR, Jakarta, Jumat (14/6).

Partai Demokrat menyatakan bahwa mereka siap menampung tiga menteri PKS apabila nantinya mereka dicopot oleh SBY. Menurut Idris, partai berlambang segitiga mercy itu memang tukang pecah belah.

Anggota Komisi VII DPR itu menerangkan langkah yang dilakukan Partai Demokrat merupakan politik belah bambu. "Jadi kalau belah bambu itu musti diinjek satu diangkat satu, supaya bambunya bisa dibelah. Itu politik Belanda," pungkasnya.

JAKARTA - Anggota Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Muhammad Idris Lutfi mengatakan, Partai Demokrat berupaya merebut kursi menteri

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News