Demokrat Dorong KPK Periksa Andi
Senin, 25 April 2011 – 07:18 WIB

Demokrat Dorong KPK Periksa Andi
Tidak berselang lama setelah penyerahan, tim penyidik KPK masuk ke ruangan Wafid untuk menangkap tiga orang tersebut. Setelah memeriksa mereka, penyidik KPK menggiring tiga orang itu untuk diperiksa di gedung KPK.
Mantan Menpora Adhyaksa Dault juga sangat kaget mendengar penangkapan mantan anak buahnya itu. Menurut Adhyaksa, Wafid merupakan orang yang sederhana dan kuat agamanya. "Saya benar-benar tidak percaya bahwa Pak Wafid menerima suap," ucapnya kepada Jawa Pos kemarin.
Adhyaksa mengatakan, Sabtu lalu (23/4) dirinya menjenguk Wafid di Rutan Kelas I Cipinang. Wafid kepada Adhyaksa mengatakan tidak mengenal sosok Idrus. Yang diketahui Wafid, Idrus hanyalah seorang kurir yang ditugaskan PT Duta Graha Indah (DGI) Tbk untuk mengantarkan cek tersebut.
Sebagaimana diketahui, PT DGI adalah rekanan Kemenpora dalam proyek pembangunan Wisma Atlet Palembang. Sedangkan sosok Rosalina adalah broker yang menghubungkan kontraktor dengan Kemenpora.
JAKARTA - Partai Demokrat sangat mendukung upaya KPK menuntaskan kasus penyuapan terhadap Sekretaris Menpora Wafid Muharam. Bahkan, partai berlambang
BERITA TERKAIT
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap