Demokrat Dukung Aparat Sikat Mahasiswa
Kamis, 29 Maret 2012 – 16:09 WIB
JAKARTA - Politisi Partai Demokrat, I Gede Pasek Suardika mendukung sikap tegas aparat kepolisian untuk menindak pelaku demontrasi penolakan BBM yang bersifat anarkis. Menurut Gede Pasek Suardika, jika ingin berdemo menyampaikan aspirasi menolak kenaikan harga BBM harus mengedepankan argumentasi terkait BBM tersebut.
"Kalau merusak bandara, pos polisi, menghancur dan lainnya itu bukan demo. Itu penjarahan, pengrusakan dan penghancuran. Yang begitu harus disikat aparat," tegas Pasek kepada wartawan di Jakarta, Kamis (29/3).
Gede Pasek juga menyebutkan bahwa demo yang terjadi sekarang ini mengandung berbagai motif politik. "Kalau yang murni dilakukan mahasiswa, memang mengedepankan intelektualitas," tambahnya.
Namun, Pasek juga mencium ada demo yang memiliki agenda politik lain dengan mendompleng isu kenaikan harga BMM untuk urusan rebutan kekusasan. Selain itu, lanjutnya, ada juga demo yang ditumpangi dengan mencuri start kampanye. "Pemilu 2014, mau kampanye sekarang. Saya lihat ada tiga variasi demonstran," katanya.(boy/fuz/jpnn)
JAKARTA - Politisi Partai Demokrat, I Gede Pasek Suardika mendukung sikap tegas aparat kepolisian untuk menindak pelaku demontrasi penolakan BBM
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pj Gubernur Sumut Jajaki Kerja Sama Pendidikan dan Perdagangan dengan Jepang
- Forum Kiai Jakarta Sebut Pernyataan Suswono Bukan Penistaan Nabi Muhammad
- Bang Edi Apresiasi Bareskrim Bongkar Parbrik Narkoba Beromzet Rp 1,5 Triliun
- BAZNAS Salurkan Bantuan Pangan dan Infrastruktur Rp 112, 1 Miliar untuk Palestina
- Penempatan Guru PPPK ke Sekolah Swasta Hampir Pasti, Mendikdasmen Abdul Mu'ti Semringah
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya