Demokrat Gaet Massa Penggila Timnas
Sabtu, 21 Mei 2011 – 14:01 WIB
BANDUNG -- Massa pencinta Timnas sepakbola benar-benar menjadi magnet untuk menarik perhatian para petinggi partai politik. Partai Demokrat pun mulai memanfaatkan kegandrungan publik terhadap si kulit bundar. "Ini merupakan kampanye Partai Demokrat, dengan tema Demokrat Bakti Negeri. Sepakbola adalah olahraga yang sangat populer, dinikmati, dan memiliki potensi mempersatukan bangsa. Kami ingin mengirim pesan dari Bandung, supaya sepakbola kita dapat diurus dengan baik. Ini bukan hanya untuk Demokrat, tetapi untuk kepentingan Indonesia. Peserta yang lolos seleksi, akan bergabung bersama SSB Arsenal, untuk dibawa ke Arsenal," ujar Anas.
Ketua Umum PD Anas Urbaningrum dan Sekjen Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas, turun langsung dalam acara pembukaan seleksi pemain yang nantinya akan tergabung dalam skuad Tunas Garuda, di SOR Persib, JL Ahmad Yani, Bandung, kemarin. Di acara yang juga dihadiri Wali Kota Dada Rosada dan Iman Arif sebagai perwakilan PSSI itu langsung ada 200-an pesepakbola muda asal Kota Bandung, siap mengikuti seleksi yang akan lakukan pemain Persib Bandung, seperti Eka Ramdani, Cristian Gonzales, Nova Arianto, dan Markus Haris Maulana.
Baca Juga:
Tanpa sungkan, Anas mengatakan, kegiatan ini merupakan kampanye Partai Demokrat, untuk menunjukkan bakti kepada negeri dengan cara sepakbola. Rencananya, kegiatan ini akan dilakukan di sembilan kota seperti Bandung, Jakarta, Semarang, Malang, Palembang, Medan, Balikpapan, Makassar, dan Jayapura. Nantinya, pemain muda yang telah lolos seleksi akan mengikuti pelatihan bersama SSB Arsenal, yang akan dipersiapkan untuk berangkat mengikuti kegiatan tim Arsenal, di Liga Premier Inggris.
Baca Juga:
BANDUNG -- Massa pencinta Timnas sepakbola benar-benar menjadi magnet untuk menarik perhatian para petinggi partai politik. Partai Demokrat pun mulai
BERITA TERKAIT
- Ambang Batas PT Dihapus, Pengamat Menyoroti Beban Anggaran & Kerja Penyelenggara Pemilu
- Merespons Putusan MK Tentang PT Nol Persen, Sultan Wacanakan Capres Independen
- Pemerintah Perlu Berhati-hati soal Penghapusan Utang UMKM
- Penghapusan Ambang Batas Pencalonan Presiden Jadi Angin Segar Bagi Rakyat
- Komisi IV DPR Mendukung Langkah Pemerintah Pangkas Alur Distribusi Pupuk Bersubsidi ke Petani
- MK Hapus Presidential Threshold, Gibran Berpeluang Melawan Prabowo di 2029