Demokrat Incar Posisi Ketua Panitia Angket

Demokrat Incar Posisi Ketua Panitia Angket
Demokrat Incar Posisi Ketua Panitia Angket
JAKARTA - Pengamat politik dan sejumlah anggota DPR pendukung hak angket Century yang memperkirakan bahwa Fraksi Demokrat akan berupaya merebut posisi sebagai Ketua Panitia Khusus (Pansus) Angket ternyata tak keliru. Sekretaris Jendral (Sekjen) DPP Partai Demokrat, Marzuki Alie, menegaskan bahwa Fraksi Demokrat akan mengincar posisi Ketua Pansus Angket Century.

"Jika usul penggunaan hak angket anggota DPR dalam kasus bailout Bank Century disetujui Rapat Paripurna DPR, 1 Desember mendatang, wajar jika salah satu anggota Fraksi Demokrat di DPR jadi ketuanya," kata Marzuki, di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (25/11).

Dijelaskan Marzuki Alie, dalam Undang-undang (UU) dan Tata Tertib disebutkan bahwa pimpinan panitia angket dipilih berdasarkan prinsip musyawarah dan mufakat, dengan mengedepankan asas proporsionalitas. "Persyaratan itu telah dipenuhi oleh Fraksi Partai Demokrat," tukasnya.

Menyikapi pernyataan Gayus Lumbuun, Boni Hargens dan Misbakhun yang meminta agar pimpinan panitia angket dipegang oleh salah satu inisiator hak angket, Marzuki mengingatkan agar semua pihak menghargai aturan yang berlaku di DPR, termasuk dalam pembentukan dan pemilihan pimpinan panitia angket. "Jadi, ini bukan soal etis atau tidak etis, dan siapa yang mendukung angket lebih dulu. Lebih baik kita kembalikan pada aturan dan mekanisme yang berlaku di DPR," katanya.

JAKARTA - Pengamat politik dan sejumlah anggota DPR pendukung hak angket Century yang memperkirakan bahwa Fraksi Demokrat akan berupaya merebut posisi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News