Demokrat Ingatkan Din Syamsuddin
Agar Jangan Bawa Muhammadiyah ke Politik Praktis
Sabtu, 22 Januari 2011 – 07:48 WIB

Demokrat Ingatkan Din Syamsuddin
Menanggapi hal tersebut, Din Syamsuddin justru balik mengingatkan, kalau pemerintah dan para pembantunya sebaiknya tidak berusaha mengalihkan substansi kritik ke persoalan yang lain. Misalnya, menyangkut dirinya atau Muhammadiyah. "Lebih baik, konsentrasi saja pada substansi kritik dari kami, tidak perlu dialihkan pada hal lain karena itu sebuah kenaifan dan kekerdilan," ujarnya.
Baca Juga:
Beberapa waktu terakhir, muncul gerakan tandingan terhadap sikap kritis para tokoh agama. Hujatan hingga pembakaran foto, terutama dialamatkan pada sosok Din Syamsuddin, telah muncul. Misalnya, keberadaan kelompok yang menamakan diri sebagai Gerakan Anti Din Syamsuddin (GADiS) yang melakukan sejumlah aksi di ibukota, beberapa hari terakhir. "Sebaiknya hal-hl seperti itu dihentikan, meski insya Allah saya tidak terganggu dan akan tetap jalan terus," tandas Din.
Dia kembali menegaskan, kalau gerakan yang dilakukannya bersama para tokoh lintas agama yang lain bukanlah dalam bingkai kekuasaan. Pernyataan tertulis dan dibacakan pada presiden, kata dia, pada prinsipnya adalah kritik agar pemerintah tidak lalai dalam kehidupan kebangsaan.
Sebab, lanjut Din, berdasarkan kesimpulan para tokoh lintas agama, ada distorsi dan deviasi dari cita cita nasional yang diletakkan pendiri bangsa dalam penyelenggaran negara dan kelangsungan pembangunan. "Terutama di bidang hukum dan ekonomi," tegasnya. (dyn)
JAKARTA - Partai Demokrat mengingatkan agar gerakan para tokoh agama yang melakukan aksi kritis terhadap Presiden SBY, tidak sampai mengarah pada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung