Demokrat Kembali Gelar Pelatihan Tanggap Darurat
Senin, 19 November 2012 – 11:00 WIB

Demokrat Kembali Gelar Pelatihan Tanggap Darurat
JAKARTA - Divisi Tanggap Darurat DPP Partai Demokrat kembali menggelar pelatihan dan pendidikan tanggap darurat untuk bencana alam dan musibah. Pelatihan dan pendidikan Rajawali Tanggap Darurat angkatan ke-III ini diikuti 100 peserta dari kader Partai Demokrat dari Indonesia Timur, mulai 19 November hingga 25 November 2012. Pelatihan yang digelar di Bumi Perkemahan Cibubur itu akan dibuka langsung Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum. Umar menjelaskan, para kader akan diberi ilmu pelatihan dan pendidikan oleh orang-orang yang ahli dalam menghadapi bencana seperti Basarnas. Para kader juga akan digembleng di Gunung Salak, Sukabumi. Seperti biasa mereka akan dibekali bagaimana cara menghadapi musibah kala datang. "Tentunya para kader akan dibekali bagaimana pertolongan pertama misi kemanusian," kata Anggota Komisi V DPR ini.
Ketua Divisi Tanggap Daruat DPP Partai Demokrat, Umar Arsal, mengatakan bahwa kehadiran Anas Urbaningrum diperlukan untuk memberikan semangat dan motivasi bagi para kader Partai Demokrat.
"Ketum akan buka pelatihan tersebut. Dan kita harapkan kehadiran Ketua Umum membawa semangat para kader yang berasal dari Indonesia Timur untuk dikarantina dan diberikan bekal pendidikan oleh instruktur dari Badan SAR Nasional," kata Umar, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (19/11).
Baca Juga:
JAKARTA - Divisi Tanggap Darurat DPP Partai Demokrat kembali menggelar pelatihan dan pendidikan tanggap darurat untuk bencana alam dan musibah. Pelatihan
BERITA TERKAIT
- PN Jakbar Tunda Putusan Perkara Gugatan Lahan di Daan Mogot
- Polres Tarakan Diserang Oknum TNI, Kapolda dan Pangdam Langsung Angkat Bicara
- APJATI Antusias Sambut Pembukaan Penempatan PMI Sektor Domestik ke Timur Tengah
- Pemprov DKI Tak Akan Berikan Kompensasi untuk Warga yang Terdampak Bau RDF Rorotan
- Menhut Raja Antoni Memandikan Gajah di Tangkahan, Dukung Ekowisata di Taman Nasional
- Menhut Minta Jangan Ragu-Ragu, Regulasi yang Mempersulit Silakan Dilaporkan