Demokrat Meleset dari Target, Sutan Merasa Mendapat Pelajaran

Demokrat Meleset dari Target, Sutan Merasa Mendapat Pelajaran
Demokrat Meleset dari Target, Sutan Merasa Mendapat Pelajaran

jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat (PD) Sutan Bhatoegana menganggap hasil hitung cepat (quick count) yang menyatakan perolehan suara partainya di pemilu legislatif ini terjun bebas dibanding 2009 lalu merupakan realita yang tak bisa dipungkiri. Menurutnya, hasil itu harus dijadikan pelajaran bagi internal partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono itu agar ke depan bisa lebih baik dan solid menghadapi semua masalah.

"Harapan kita kan minimal tiga besar sebesar 15 persen, jadi jelas meleset dong. Makanya kita harus jadikan pelajaran. Hasil ini  menjadi cambuk untuk maju di masa yang akan datang," ujar Sutan saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (9/4) malam.

Karena itu pula, kata Sutan, hasil pileg kali ini akan dievaluasi dan dikaji dari semua aspek sembari menunggu hasil akhir di lapangan dan hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU). Sementara mengenai peluang koalisi, Sutan menegaskan bahwa partainya terbuka untuk bekerjasama dengan partai lain. Syaratnya, calon mitra koalisi PD itu harus memiliki visi, misi dan platform yang sama dengan partai pemenang Pemilu 2009 itu.

"Ya kita kan partai terbuka, tentu harus bisa berkoalisi dengan lain asal sama platform visi dan misinya, agar menjadi koalisi sejati, bukannya koalisi basa-basi," tandasnya.(fat/jpnn)


JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat (PD) Sutan Bhatoegana menganggap hasil hitung cepat (quick count) yang menyatakan perolehan suara partainya di


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News