Demokrat Meminang Buwas? Begini Penjelasan Anak Buah SBY
jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah partai politik mulai mengarahkan bidikan kepada Kepala Badan Narkotika Nasional Komisaris Jenderal Budi Waseso untuk diusung sebagai calon gubernur DKI Jakarta 2017.
Bahkan, Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Panjaitan secara terang-terangan memuji Buwas. Hinca pada Selasa (3/8) kemarin menyambangi Buwas di kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur.
Hinca menjelaskan, tujuannya saat itu ialah untuk menunjukkan sikap mendukung pemberantasan narkoba. Apalagi, jajaran Buwas baru saja menangkap pengedar narkoba dengan barang bukti 15 kilogram sabu-sabu.
"Demokrat itu sejak awal konsen betul mendukung BNN itu untuk soal narkoba itu. Begitu saya tahu (ada rilis penangkapan), langsung saya jalan ke sana dan saya lihat bersama teman-teman," kata Hinca di kantor KPK, Jumat (5/8).
Nah, Hinca menjelaskan, ketika selesai sowan itulah ia banyak ditanya apakah kedatangan ke BNN untuk "meminang" Buwas. "Ketika selesai sowan temen temen nanya nih, "bang ini ada urusannya tidak dengan Budi Waseso"," ungkap Hinca.
"Saya bilang selain kita ngobrol soal narkoba ini, saya bilang Buwas itu bagus loh, tegas memimpin di BNN. Kalau seandainya dia bersedia jadi DKI 1 kan bagus," kata Hinca lagi.
Namun, ia menegaskan, sampai saat ini partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu belum mengambil keputusan mengusung siapa pun di pertarungan DKI 1. "Belum, Demokrat masih menyiapkan. Masih ada waktu," tegasnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Sejumlah partai politik mulai mengarahkan bidikan kepada Kepala Badan Narkotika Nasional Komisaris Jenderal Budi Waseso untuk diusung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS